Copa America 2024
Copa America 2024, Jadi Ajang Lionel Messi dan Vinicius Junior Buru Ballon d'Or
Ajang tahunan di Copa America 2024 bakal menjadi panggungnya Lionel Messi vs Vinicius Junior sebagai
Tribun-Medan.com - Ajang tahunan di Copa America 2024 bakal menjadi panggungnya Lionel Messi vs Vinicius Junior sebagai karpet merah menuju persaingan Ballon d'Or 2024.
Baca juga: Bukan Hanya 2 Korban Tewas, 2 Orang Juga Luka-luka Akibat Tertimpa Pohon di Hamparan Perak
Baca juga: Bukan Hanya 2 Korban Tewas, 2 Orang Juga Luka-luka Akibat Tertimpa Pohon di Hamparan Perak
Ajang Copa America 2024 menyibakkan tirainya pada Jumat (21/6/2024) pagi WIB.
Kompetisi antarnegara tertua di dunia untuk edisi tahun ini dibuka oleh duel juara bertahan timnas Argentina melawan Kanada.
Partai inaugurasi di Grup A tersebut digelar di Stadion Mercedes-Benz, Atlanta, pukul 07.00 WIB.
Absennya sejumlah bintang menjadikan Lionel Messi ibarat tanpa tanding untuk melaju sebagai jagoan terdepan.
Sosok yang digadang-gadang mendekati level Messi, Neymar Junior, absen di Amerika Serikat 2024.
Raja gol sepanjang masa timnas Brasil itu masih menjalani rehabilitasi cedera ligamen akut bersama klubnya, Al Hilal.
Adapun bomber veteran Uruguay, Edinson Cavani, menyatakan undur diri dari pentas internasional pada Mei lalu.
Praktis publik memunculkan sosok Vinicius Junior sebagai calon pesaing utama Lionel Messi di Copa America 2024.
Baca juga: EURO 2024 Bigmatch Belanda vs Prancis Rebutan Singgasana Grup Maut, Cidera Mbappe jadi Sorotan
Dua bintang beda generasi itu mewakili dua kekuatan besar yang rutin menjadi rival utama di setiap turnamen.
Soal riwayat prestasi, winger asal Brasil memang belum bisa disejajarkan dengan Messi.
Namun, Vinicius datang ke turnamen dengan jubah gemerlap dari Real Madrid.
Pemuda 23 tahun itu bagian integral Madrid saat menjuarai Piala Super Spanyol, Liga Spanyol, dan Liga Champions 2023-2024.
Secara individu, kontribusinya juga menonjol.
Vini melesakkan 24 gol dan 11 assist dalam 39 penampilan lintas kompetisi.
| Darwin Nunez yang Berantam dengan Suporter di Copa America 2024 Disanksi 5 Pertandingan |
|
|---|
| Gelandang Chelsea Enzo Fernandes Dikecam Keluarkan Nyanyian Rasis, Federasi Prancis Buat Gugatan |
|
|---|
| 45 Daftar Trofi Juara Lionel Messi, Sah Jadi Pesepak Bola Tersukses Sepanjang Sejarah |
|
|---|
| SUKSES Juara Copa America 2024, Lionel Scaloni Siap Latih La Pulga 15 Tahun Lagi |
|
|---|
| 4 Fakta Argentina Juara Copa America 2024, Trofi Terkahir Di Maria hingga Scaloni Pelatih Tersukses |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Brasil-vs-argentina-link-live.jpg)