Liga Spanyol

Real Madrid Serakah Ingin Skuad Mewah, Usai Mbappe Kini Buru Bintang Liga Jerman

Tidak cukup Kylian Mbappe. Real Madrid terlalu serakah membangun skuad mewah

Editor: Dedy Kurniawan
AFP
Bayer Leverkusen resmi mengakhiri kompetisi Bundesliga 2023-2024 dengan status invincible alias tak terkalahkan. (SASCHA SCHUERMANN / AFP) 

Tribun-Medan.com - Tidak cukup Kylian Mbappe. Real Madrid terlalu serakah membangun skuad mewah dengan merekrut Florian Wirtz

Los Blancos baru-baru ini akhirnya telah berhasil mendapatkan pemain idaman mereka, Kylian Mbappe.

Kylian Mbappe memutuskan untuk bergabung dengan Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2024 ini.

Kapten Timnas Prancis tersebut pindah ke Real Madrid setelah kontraknya bersama Paris Saint-Germain habis.

Baca juga: BARU LAHIRKAN ANAK KEMBAR, Polwan F Bakar Suami Briptu R hingga Tewas, Habis Gaji Buat Judi Online

Baca juga: KEINGINAN Ketum PAN Zulhas Pasangkan Dedi Mulyadi dan Desy Ratnasari Maju Pilgub Jawa Barat


Real Madrid juga telah mengumumkan Mbappe sebagai pemain anyar mereka lewat laman resmi dan akun media sosial klub.

"Real Madrid dan Kylian Mbappe telah mencapai kesepakatan," bunyi pernyataan resmi Los Blancos.

"Dia akan menjadi pemain Real Madrid selama 5 tahun ke depan," lanjut mereka.

Kedatangan Mbappe jelas akan menambah kekuatan skuad Real Madrid saat ini.

Bisa dibilang, Mbappe membuat skuad Los Blancos semakin mewah dan megah.

Namun, Real Madrid masih belum puas dengan kemegahan skuad yang mereka miliki saat ini.

Baca juga: Begini Respon Anies Baswedan Usai Dilirik PDIP Maju di Pilgub Jakarta: Kehormatan yang Luar Biasa

Bahkan, Real Madrid baru-baru ini dikabarkan akan menambah kekuatan mereka dengan mendatangkan bintang muda lainnya.


Dilansir BolaSport.com dari Marca, sosok bintang muda yang ingin didatangkan Los Merengues adalah Florian Wirtz.

Wirtz memang tampil luar biasa bersama Bayer Leverkusen sepanjang musim 2023-2024.

Baca juga: Sosok Prof Abdul Muti, Sekum PP Muhammadiyah Sempat Disebut Diusulkan Jadi Komisaris BSI

Gelandang berusia 21 tahun tersebut sukses menjadi pemain kunci Bayer Leverkusen saat meraih gelar Bundesliga untuk pertama kalinya dalam sejarah klub.

Baca juga: Mantan Penyiar Radio M Farhan Dapat Tugas dari DPP NasDem Maju Pilwakot Bandung, Eks Anggota DPR RI

Wirtz mencatatkan 49 penampilan bersama Die Werkself di berbagai kompetisi.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved