Berita Viral
Ayah Hegi Rian Kesal Netizen Viralkan Foto Anaknya Kasus Vina, Minta Netizen Lebih Bijak Bersosmed
Keluarga Hegi Rian Prayoga atau Egi syok mengetahui foto Hegi viral di media sosial. Sang ayah, Dursama heran netizen memviralkan foto anaknya terliba
TRIBUN-MEDAN.com - Keluarga Hegi Rian Prayoga atau Egi syok mengetahui foto Hegi viral di media sosial. Sang ayah, Dursama heran netizen memviralkan foto anaknya terlibat kasus pembunuhan Vina dan Eky.
Dalam foto yang viral, netizen menyebut Pegi Setiawan yang sebenarnya memiliki tindik besar di telinga.
Foto itu tampak pria mengenakan topi terbalik, berkulit putih, dan tindik telinga.
Teryata semua investigasi netizen salah besar. Pemilik foto, Hegi Rian Prayoga muncul dan kesal dengan tindakan netizen yang memviralkan fotonya di kasus pembunuhan Vina dan Eky.
Padahal Polisi sudah menangkap Pegi Setiawan, pria yang kini berusia 28 tahun bekerja sebagai buruh bangunan.
Penangkapan ini setelah diburu selama 8 tahun. Pegi juga menggunakan nama samaran Robi dalam kesehariannya.
"Saya sebagai orang tua meyakinkan anak saja, bahwasanya jika benar iya jangan takut, mau didatangi siapa pun temui, entah itu petugas dari Polda Jabar atau Polres Cirebon Kota," ujar Dursama saat mendampingi anaknya mengklarifikasi di sebuah kafe di Jalan Perjuangan, Kota Cirebon, Senin (3/6/2024) malam.
Menurut Dursama, polisi sudah mendatangi keluarganya baik dari Polda Jabar maupun Polres Cirebon Kota sebanyak satu kali.
"Polisi datang dengan baik-baik," ucap warga Desa Kepongpongan, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon ini.
Dursama mengaku, mengetahui viralnya nama anaknya dari masyarakat sekitar.
Sebagai seorang pekerja proyek yang tidak terlalu akrab dengan teknologi, ia merasa kebingungan dengan situasi yang terjadi.
"Saya tau anak viral itu dengar dari masyarakat, saya orang awam, memakai handphone juga tidak bisa."
"Saya kan orang perantauan, orang proyek, cari nafkah untuk keluarga," jelas dia.
Ia menegaskan keyakinannya bahwa anaknya tidak terlibat dalam kasus pembunuhan tersebut.
"Saya punya keyakinan ke anak saya 100 persen bahwa tidak terlibat dalam kasus pembunuhan Vina."
| KELAKUAN NAF Setelah Bunuh Janda Tua Gegara Ditagih Utang, Posting di Kafe, Dikenal Suka Foya-Foya |
|
|---|
| POLISI Sita Pakaian AKBP Basuki dan Levi di Kos, Barang Bukti Ungkap Penyebab Kematian Dosen Untag |
|
|---|
| KASUS KEMATIAN Bocah RAF Diduga Dianiaya Ibu Tiri, Ayah Sebut Jatuh Kamar Mandi, Ibu Kandung Curiga |
|
|---|
| ANIES Sentil Universitas Oxford Tak Cantumkan Nama Peneliti Indonesia Soal Temuan Rafflesia Hasselti |
|
|---|
| REKOMENDASI Penutupan PT TPL dan PT GRUTI: Upaya Menjaga Kesejahteraan Masyarakat dan Lingkungan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/SOSOK-Egi-Rian-Prayoga-Fotonya-Viral-Disebut-Pegi-Setiawan-Sebenarnya.jpg)