Timnas Indonesia
Pengamanan Pemain Timnas Indonesia Diperketat Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026 hingga ke Hotel
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga membeberkan alasan pengamanan pemain timnas Indonesia diperketat hingga ke hotel.
TRIBUN-MEDAN.com - Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, skuat Timnas Indonesia mendapat pengamanan ketat yang diberikan oleh PSSI hingga ke hotel.
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga membeberkan alasan pengamanan pemain timnas Indonesia diperketat hingga ke hotel.
Timnas Indonesia telah dijadwalkan kumpul di salah satu hotel di Jakarta pada Senin (27/5/2024).
Para pemain ini dikumpulkan sebagai persiapan menuju laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang bakal berlangsung 6 dan 11 Juni 2024.
Timnas Indonesia akan menghadapi Irak pada 6 Juni dan kontra Filipina 11 Juni mendatang.
Rizky Ridho dan kawan-kawan dipastikan sudah berkumpul disalah satu hotel di Jakarta untuk segera menjalani persiapan.
Skuad Garuda dijadwalkan akan menjalani latihan perdana Selasa (28/5/2024) sore WIB.
Baca juga: JELANG Copa America 2024, Lionel Messi Berkuasa di Timnas Argentina, Pemain Lain Cuma Peserta Audisi
Sebelum menjalani latihan ini, PSSI pun membeberkan alasan keamanan timnas Indonesia diperketat.
Bahkan keamanan ini diperketat oleh PSSI hingga ke hoteltempat pemain menginap.
Arya Sinulingga mengatakan bahwa terkait keamanan ini diperketat karena hasil evaluasi dari kegiatan tim Merah Putih sebelumnya.
“Kita pengamanan sudah kita buat SOP terutama di hotel,” ujar Arya Sinulingga sebagaimana keterangan yang diterima BolaSport.com, Selasa (28/5/2024).
“Pengamanan dilakukan itu bisa dicek saja. Itu sangat ketat,” ucapnya.
PSSI menerapkan pengamanan ketat ini tak main-main.
Baca juga: DAFTAR Pemain Timnas Spanyol Persiapan EURO 2024, Tergabung Grup B Lawan Italia hingga Kroasia
Bahkan Arya Sinulingga mengatakan bahwa PSSI bekerja sama dengan keamanan internal hotel hingga kepolisian.
“Jadi kami sudah bekerja sama dengan pengamanan di hoteldan juga di kepolisian,” kata Arya.
Pengamanan Timnas Indonesia Diperketat
PSSI Perketat Pemain Timnas Indonesia
Timnas Indonesia
PSSI
| Daftar Nama 3 Calon Pelatih Timnas Indonesia yang Jadi Sorotan Media Vietnam |
|
|---|
| LIVE SCORE Mali Vs Timnas U-22 Indonesia Jam 20.00 WIB, Akses di Sini Hasil Laga Uji Coba via HP |
|
|---|
| SIARAN Langsung Mali Vs Timnas U-22 Indonesia Malam Ini, Menanti Ramuan Terbaik Indra Sjafri |
|
|---|
| Media Irak Beberkan Jesus Casas Masuk Kandidat Pelatih Timnas Indonesia |
|
|---|
| LINK Nonton Live Streaming Timnas U-22 Indonesia Vs Mali Jam 20.00 WIB, Akses di Sini via HP |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Shin-tae-yong-timnas-indonesia-paris.jpg)