Liga Spanyol
Barcelona Sewenang-wenang, Dari Lionel Messi, Ronald Koeman, hingga Xavi Jadi Korbannya
Bek sayap Real Madrid pada 1994-1996 itu menyentil kubu rival saat dimintai pendapat soal pemecatan Xavi Hernandez oleh Barca, Jumat (24/5/2024).
TRIBUN-MEDAN.com - Barcelona bertindak senang-wenang dalam memperlakukan legenda mereka, kepergian Lionel Messi, Ronald Koeman, sampai Xavi Hernandez menjadi contoh tindakannya.
Hal itu pun dapat kritikan pedas dari pelatih Sevilla, Quique Sanchez Flores.
Bek sayap Real Madrid pada 1994-1996 itu menyentil kubu rival saat dimintai pendapat soal pemecatan Xavi Hernandez oleh Barca, Jumat (24/5/2024).
Kedua kubu pecah kongsi setelah Xavi melontarkan kritik ihwal kekuatan finansial Blaugrana yang lemah.
Ironisnya, keputusan kubu Joan Laporta memberhentikan legenda publik Camp Nou hanya berselang sebulan setelah Barca memohon agar Xavi bertahan di balik kemudi.
Sebelumnya Xavi sudah membulatkan tekad akan meninggalkan Barcelona akhir musim ini.
Baca juga: Xavi Hernandez Dapat Cuan Rp 300 Miliar Usai Dipecat Barcelona, Hansi Flick Calon Penggantinya
Plot twist yang mengejutkan itu turut mengundang tanda tanya besar dari kacamata lawan.
Flores menghormati sosok Xavi sebagai rekan sejawat yang telah memberikan segalanya bagi klub yang dia cintai.
Mereka akan bertemu pada pekan penutup Liga Spanyol saat Sevilla menjamu Barcelona di Ramon Sanchez Pizjuan, Minggu (26/5/2024) waktu setempat.
Laga itu sekaligus menjadi momen terakhir Xavi di balik kemudi El Barca.
"Xavi adalah pelatih yang sangat peduli terhadap klub," ujar Flores dikutip BolaSport.com dari Mundodeportivo.
"Dia menjalani banyak hal sebagai pemain dan telah melakukan pekerjaan hebat selaku pelatih."
"Saya akan memberinya pelukan, kami akan mengobrol. Hubungan kami bagus."
Baca juga: JADWAL MotoGP Catalunya 2024 Hari Ini, Kualifikasi dan Sprint Race, Espargaro Berebut Pole Position
"Saya benci mengatakan ini, tapi Barcelona tidak memperlakukan legenda mereka secara baik," kata pria asal Madrid.
Flores menyamakan contoh kondisi Xavi sekarang dengan kepergian Lionel Messi dan Ronald Koeman tiga tahun lalu.
| Demi Strategi Branding, Real Madrid Resmi Ubah Nama Stadion Santiago Bernabeu, Hapus Santiago-nya |
|
|---|
| KABAR TERKINI Lionel Messi Bisa Bermain Lagi Bersama Barcelona, Aturan Unik MLS |
|
|---|
| UPDATE Liga Spanyol - Real Madrid Ditahan Imbang Vallecano, Barcelona Tempel Lagi Los Blancos |
|
|---|
| LIVE SCORE Rayo Vallecano Vs Real Madrid Jam 22.15 WIB, Beban Berat Madrid Raih 3 Poin |
|
|---|
| Berita Terbaru Barcelona, Robert Lewandowski Ogah Hengkang, Man United dan AC Milan Gigit Jari |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/xavi-hernandez-saat-memberikan-arahan.jpg)