Bundesliga
Bayer Leverkusen Juara Bundesliga Status Unbeaten, Xabi Alonso Naik Pagar hingga Hadiah Cincin Emas
Bayer Leverkusen besutan Alonso menutup Bundesliga 2023-2024 dengan catatan 90 poin, hasil dari 28 kemenenangan
TRIBUN-MEDAN.com - Bayer Leverkusen juara Bundesliga 2023-2024 dengan status Unbeaten alias tanpa kekalahan. Xabi Alonso pun sampai nekat memanjat pagar untuk merayakan prestasi bersejarah ini.
Bundesliga 2023-2024 ditutup dengan sempurna oleh Bayer Leverkusen asuhan Xabi Alonso. Pada pekan pamungkas kompetisi kasta teratas Liga Jerman musim ini, Leverkusen menang 2-1 atas Augsburg.
Partai Leverkusen vs Augsburg di Stadion BayArena, Sabtu (18/5/2024) berakhir dengan skor 2-1. Kemenangan tuan rumah Leverkusen dipastikan lewat gol Victor Boniface (12') dan Robert Andrich (27'). Kubu tamu hanya bisa membalas via torehan Mert Komur (62').
Hasil ini memastikan rekor unbeaten atau tak terkalahkan Leverkusen musim ini tetap utuh. Bayer Leverkusen besutan Alonso menutup Bundesliga 2023-2024 dengan catatan 90 poin, hasil dari 28 kemenenangan, enam hasil imbang, dan nol kekalahan.
Baca juga: NONTON Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Tak Tayang SCTV, Akses di Sini Link Gratis via HP
Inilah kali pertama sepanjang sejarah sebuah tim mampu menjuarai Bundesliga tanpa pernah menerima noda kekalahan.
Andaikata menyertakan catatan di kompetisi lain, rekor terkalahkan Leverkusen musim ini menyentuh 51 pertandingan secara beruntun! Prestasi bersejarah ini pun dirayakan dengan emosional oleh para penggawa tim beralias Die Werkself, tak terkecuali Xabi Alonso.
Usai pertandingan melawan Augsburg, Alonso menghampiri salah satu sudut tribune Stadion BayArena untuk menyapa suporter.
Alonso tak cukup puas dengan hanya melambaikan tangan. Pelatih asal Spanyol itu memanjat pagar dan ikut bersorak bersama suporter.
Setelah mencapai tribune, Alonso yang ditemani sang kiper Leverkusen, Lukas Hradecky, mengangkat Meisterschale, trofi berbentuk perisai penanda juara Bundesliga.
Baca juga: LINK Nonton Live Streaming Arsenal Vs Everton Jam 22.00 WIB, Akses di Sini Gratis via HP
"Suporter mendukung kami sepanjang musim. Mereka memberikan energi besar pada momen penting," ujar Alonso dikutip dari Bild.
"Itu adalah momen untuk berbagi kesuksesan dengan fan di tribune. Mereka sangat emosional dan bergairah. Terasa sangat menyenangkan bagi saya," kata Alonso menambahkan.
Prestasi spesial menghadirkan hadiah yang spesial pula. Pemain-pemain Leverkusen mendapatkan cincin emas dengan ukiran logo klub usai menutup musim Bundesliga 2023-2024 tanpa kekalahan.
Perhiasan emas itu menyerupai cincin yang diberikan untuk pemenang ajang Super Bowl dalam olahraga american football. Akun media sosial X Leverkusen lalu membagikan sejumlah foto pemain dengan cincin emas spesial itu.
"Ini adalah hari penting buat klub, bagi semua orang di sini. Kami boleh sangat berbangga terhadap apa yang telah kami capai, tentang cara kami bermain."
"90 poin, tak terkalahkan, kami akan butuh sedikit waktu lagi untuk menyadarinya," kata Alonso soal pencapaian timnya di Bundesliga musim ini.
Baca juga: JELANG Duel Arsenal vs Everton Mulai 22.00 WIB, Menang 10 Gol Pun Tak Cukup Bagi The Gunners
Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah
Xabi Alonso Buat Leverkusen Juraa Tanpa Noda
Bayer Leverkusen
Xabi Alonso
Bundesliga
| KEVIN Diks Buat Sejarah, Orang Indonesia Pertama Cetak Gol di Bundesliga Jerman |
|
|---|
| LINK Live Streaming Bayern Munchen Vs Hamburg Jam 23.30 WIB, Tonton di Sini Gratis via HP |
|
|---|
| Kevin Diks Debut 20 Menit di Bundesliga, Sejarah Buat Indonesia dan Nyaris Bawa Menang Gladbach |
|
|---|
| Bayern Muenchen Pesta 6 Gol Hajar RB Leipzig, Luis Dias Cetak Gol Debut di Bundesliga |
|
|---|
| Gaji Luis Diaz Naik Gabung Bayern Munchen, Besarannya Masih Jauh dari Harry Kane |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Bayer-Leverkusen-resmi-mengakhiri-kompetisi-Bundesliga-2023-2024.jpg)