Liga Inggris
Liverpool Vs Wolves - Laga Pamungkas Juergen Klopp di Liga Inggris, Tugas Berat Selesai
Klopp tak menyangkal bahwa terdapat sejumlah momen emosional yang dirasakannya pada pengujung karier sebagai pelatih Liverpool.
TRIBUN-MEDAN.com - Liverpool dijadwalkan bentrok kontra Wolves pada pekan terkahir Liga Inggris 2023-2024, Minggu (19/5/2024).
Laga nanti, menjadi pertandingan terkahir Juergen Klopp melatih Liverpool.
Juergen Klopp akan berhenti menjadi pelatih Liverpool pada akhir musim 2023-2024 setelah mengabdi selama sembilan tahun.
Tugas terakhir Juergen Klopp untuk Liverpool adalah mendampingi The Reds menghadapi Wolves dalam pekan ke-38 Premier League 2023-2024.
Laga Liverpool vs Wolves dijadwalkan berlangsung di Stadion Anfield pada Minggu (19/5/2024) malam WIB.
Juergen Klopp pun mengungkapkan perasaan dalam melalui momen-momen terakhir menjadi juru racik Liverpool.
Baca juga: AC Milan Temukan Pengganti Stefano Pioli, Pakai Pelatih Luar, Tradisi 8 Tahun Segera Berakhir
“Ini adalah pekan paling intens dalam hidup saya. Kami sudah mengalami momen-momen hebat,” kata Klopp, dikutip dari Sky Sports.
“Kami tidak harus berpura-pura ini adalah pekan yang normal karena sebenarnya tidak,” tutur dia.
“Saya pria yang pragmatis, ini adalah pertandingan terakhir musim ini dan setelah itu bakal libur,” ucap eks pelatih Dortmund itu.
Pelatih berkebangsaan Jerman tersebut menjelaskan, pemain-pemain Liverpool sudah mengucapkan selamat tinggal kepadanya.
Baca juga: Liga Inggris: Arne Slot Patenkan Jadi Pelatih Liverpool Musim Depan, Klopp Gelar Pesta Perpisahan
Klopp tak menyangkal bahwa terdapat sejumlah momen emosional yang dirasakannya pada pengujung karier sebagai pelatih Liverpool.
“Kemarin, para pemain mengucapkan selamat tinggal. Kami mengadakan barbeku di sini,” ujar dia.
“Tentu saja, saya melalui momen-momen emosional. Saya tak tahu berapa banyak baju yang saya tanda tangani!”
“Mengucapkan selamat tinggal tak pernah menyenangkan, tetapi mengucap selamat tinggal tanpa merasa sedih dan terluka, itu berarti hal tak berjalan baik. Masa ini menyenangkan. Akan terasa berat,” kata dia.
Sejak melatih Liverpool pada Oktober 2015, pelatih berumur 56 tahun itu sudah mempersembahkan delapan trofi untuk The Reds, termasuk Liga Champions dan gelar pertama Premier League dalam 30 tahun.
Baca juga: Arsenal Vs Everton - Cuma West Ham yang Dibutuhkan Arteta, Menang Saja Belum Cukup Juara
| Liga Inggris Manchester United vs Everton Malam Ini Bakal Sengit, Berikut Klasemen saat Ini |
|
|---|
| Klasemen Terkini Liga Inggris, Ucai Arsenal dan Chelsea Menang, Man City Merana Dikalahkan Newcastle |
|
|---|
| Jadwal Liga Inggris Liverpool vs Nottingham, Posisi Klasemen Liga Inggris saat Ini |
|
|---|
| Liga Inggris Arsenal vs Tottenham Duel Panas Pekan Ini, Berikut Posisi Klasemen Saat Ini |
|
|---|
| SAHAM Oxford United Kini Dikuasai Erick Thohir, Media Lokal Minta Dibelikan Pemain Baru |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Juergen-klopp-trofi.jpg)