Berita Viral

SOSOK Idayah, Pilu 12 Tahun tak Pernah Bertemu Ibu Kandung yang Jadi TKI, Wajah Sampai tak Ingat

Idayah Agustin (17), wanita di Indramayu tak pernah bertemu ibu kandung selama 12 tahun lamanya. Yati (54), ibu Idayah Agustin diketahui bekerja di l

Editor: Liska Rahayu
Tribunnews
Idayah saat menunjukkan foto ibundanya, Yati, yang sudah 12 tahun berada di Arab Saudi saat ditemui di kediamannya di Desa Legok, Kecamatan Lohbener, Kabupaten Indramayu, Jumat (17/5/2024). 

TRIBUN-MEDAN.com - Inilah sosok Idayah, pilu 12 tahun tak pernah bertemu ibu kandung yang jadi TKI.

Idayah pun sampai tak ingat wajah ibunya. 

Idayah Agustin (17), wanita di Indramayu tak pernah bertemu ibu kandung selama 12 tahun lamanya.

Yati (54), ibu Idayah Agustin diketahui bekerja di luar negeri sebagai Tenaga Kerja Indonesia atau TKI.

Sejak usia 2 tahun, gadis Indramayu tersebut berpisah dengan sang ibu.

Idayah Agustin sendiri diketahui tinggal di Blok Kolot, Desa Legok, Kecamatan Lohbener, Indramayu, Jawa Barat.

Ia menaruh harapan besar kepada pemerintah agar dapat membantu memulangkan ibunya tersebut kembali ke Indramayu.

Idayah menyampaikan, ia tidak ingat betul bagaimana wajah sosok yang melahirkannya tersebut.

Usianya masih balita, sang ibu menitipkan Idayah ke bibinya dan dirawat sampai sekarang sudah dewasa.

Idayah hanya mengenali sang ibu dari foto yang dikirimkan Yati.

Beruntungnya TKW tersebut tidak sampai hilang kontak dan masih bisa berkomunikasi dengan keluarga.

Idayah saat menunjukkan foto ibundanya, Yati, yang sudah 12 tahun berada di Arab Saudi saat ditemui di kediamannya di Desa Legok, Kecamatan Lohbener, Kabupaten Indramayu, Jumat (17/5/2024).
Idayah saat menunjukkan foto ibundanya, Yati, yang sudah 12 tahun berada di Arab Saudi saat ditemui di kediamannya di Desa Legok, Kecamatan Lohbener, Kabupaten Indramayu, Jumat (17/5/2024). (Tribunnews)

“Paling tahu dari video call, alhamdulillah sering, tapi kalau ketemu langsung belum,” ujar dia, dikutip dari Tribunnews pada Jumat (17/5/2024).

Idayah menceritakan, saat ini dirinya sudah menikah dan memiliki satu orang anak yang berusia 2 tahun.

Air mata Idayah pun tiba-tiba menetes.

Ia tak kuasa menahan sedih apalagi saat ingat ketika menikah dengan suaminya beberapa tahun lalu, ia tidak disaksikan langsung oleh orang tua.

Sumber: Tribun Jatim
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved