Berita Internasional

Pertahankan Pernikahan selama 21 Tahun meski Dipukuli dan Diselingkuhi, Wanita Ini Ngaku Menyesal

Kasus istri dipukuli dan diselingkuhi suaminya ini terjadi di Vietnam.

HO
Istri dipukuli dan diselingkuhi suaminya 

Sementara itu, selingkuhannya melarikan diri.

Usai memarahi anaknya, sang ibu mertua malah menyalahkan menantunya dan mengucapkan sebuah kalimat yang masih ia ingat hingga saat ini.

"Kamu terlalu sibuk kerja hingga mengabaikan suami dan anakmu. Sebagai seorang pria, itu membuatnya harus keluar dan menenangkan pikirannya dan mencari orang lain,” kata mertuanya.

Tak tahu harus berkata apa lagi, Ibu M tetap diam karena saking sedihnya.

Lebih dari setahun kemudian, Ibu M dan suaminya resmi bercerai, masing-masing membesarkan dua anak.

Kurang dari 3 bulan kemudian, anak bungsunya menderita leukemia.

Karena harus merawat anaknya bersama di rumah sakit, mereka berdua punya banyak waktu untuk bertemu.

Saat itu, kekasih mantan suaminya menjadi iri padanya, berpikir bahwa mereka bisa "menghidupkan kembali cinta lama mereka".

Wanita itu bahkan pergi ke rumah sakit untuk menimbulkan kekacauan.

Wanita itu menyerang ibu M dan mantan suaminya.

Ketika sang putri melihat itu, ia turun tangan, namun wanita itu juga menyerangnya.

Hal itu membuat Ibu M murka buru-buru memukul pacar mantan suaminya itu.

Ibu M mengatakan alasannya bertahan dengan suaminya selama 21 tahun, sangat sederhana.

“Saya selalu berpikir, biarkan saja, saya hidup untuk anak-anak saya, jika saya bercerai, anak-anak saya akan menjadi yang menderita,” kata Ibu M.

Ia pun mengaku pasca bercerai, ia masih berduka atas mantan suaminya.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved