Asahan Terkini
Pria 70 Tahun Dianiaya dan Dirampok, Pelaku Pukul Kepala Korban dan Bawa Kabur Uang serta Perhiasan
Kaman, pria paruh baya berusia 70 tahun warga Desa Tanah Rakyat dihantam dengan besi dari belakang oleh seseorang yang ia kenal saat sedang bekerja.
Penulis: Alif Al Qadri Harahap | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com,KISARAN - Kaman, pria paruh baya berusia 70 tahun warga Desa Tanah Rakyat, Kecamatan Pulo Bandring, Kabupaten Asahan harus menahan sakit setelah dihantam dengan besi dari belakang oleh seseorang yang ia kenal saat sedang bekerja.
Kaman yang saat itu sedang membakar batu bata, didatangi oleh terduga pelaku dan mengajak kaman untuk berbincang.
Namun, saat korban sedang menyusun batu bata keatas tunggu bakar, tiba-tiba, korban dihantam oleh pelaku.
"Dia (pelaku) samaku di atas bangsal (tungku bakar batu bata) sempat berbicara. Disitu dia nawarkan diri mau bantu untuk nyusun batu bata. Tapi, pas aku balik badan nyusun batu bata, langsung dipukul empat kali belakangku," kata Kaman, Kamis (9/5/2024).
Melihat korban yang terlentang, pelaku langsung melancarkan aksinya dan mengambil uang Rp 7 juta dan cincin emas senilai Rp 4 juta.
"Saat diambilnya itu, aku sadar kalau yang di kantongku diambil pelaku. Tapi, ga bisa bergerak karena sakit badan ini dipukulnya. Saya berteriak meminta tolong dan syukur ada yang mendengar dan langsung dilarikan ke rumah sakit," ungkap Kaman.
Kaman sempat tak sadarkan diri dan harus mendapatkan perawatan medis.
Sementara, anak Korban, Jumadi, mengaku kasus yang menimpa ayahnya tersebut sudah dilapor ke Mapolsek Kota Kisaran.
"Kejadiannya itu 18 Maret 2024 lalu. Setelah kejadian itu, adik saya yang kebetulan di rumah langsung membawa ayah kami ke rumah sakit dibantu oleh warga. Selepas itu, membuat laporan ke Polsek Kota Kisaran," kata Jumadi.
Namun, ungkapnya, hingga saat ini petugas tidak mengamankan pelaku.
"Kami keluarga berharap pelaku segera diamankan, karena ayah kami ini hampir dipukul oleh pelaku," harap Jumadi.
(cr2/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel
Berita viral lainnya di Tribun Medan
| PMI Asal Jawa Timur Gendong Sabu 1,5 Kilo dari Malaysia |
|
|---|
| Kapal Nelayan Karam di Batubara, Satu Orang Dikabarkan Hilang |
|
|---|
| PMI asal Jawa Timur Bawa 1,5 Kilo Sabusabu dari Malaysia, Ditangkap di Asahan |
|
|---|
| PPPK asal Tanjungbalai Nikahi Sang Kekasih saat Hari Pelantikan |
|
|---|
| Sosok Ibu yang Buang Mayat di Aek Ledong, Wanita Muda Lahiran Sendiri |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Kaman-70-warga-Desa-Tanah-Rakyat-Kecamatan-Pulo-Bandring.jpg)