Pemilu 2024
3 Srikandi Bakal Ramaikan Pilkada Muara Enim, Dua Istri Bupati Bakal Bertarung Rebut Kekuasaan
Meskipun belum berhasil setidaknya telah berpengalaman dan tentu Pilkada sebelumnya akan menjadi pelajaran berharga untuk mengarungi Pilkada 2024 ini.
TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN - Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) seluruh partai politik tengah melakukan penjaringan bakal calon Gubernur, Wali Kota dan Bupati.
Sejumlah tokoh kini sudah mulai bermunculan untuk mencalonkan diri menjadi bakal calon kepala daerah.
Pilkada Muara Enim, ada tiga tokoh wanita yang akan bertarung memperbutkan kursi kepala daerah.
Adapun tiga tokoh wanita, yakni Hj Shinta Paramitha Sari (mantan istri bupati Muara Enim H Muzakir Sai Sohar dua periode), A Dessy Puspa Asni (Notaris) dan Hj Sumarni (mantan istri Bupati Muara Enim H Ahmad Yani).
Baca juga: Pemkab Samosir Hadiri Musrenbang RPJPD 2025 - 2045 Sumut
1. Dr Hj Shinta Paramitha Sari SH MHum
Sosok perempuan yang satu ini, bukanlah hal yang asing bagi masyarakat Kabupaten Muara Enim, selain sebagai istri mantan Bupati Muara Enim H Muzakir Sai Sohar dua periode, juga pernah maju Pilkada Muara Enim 2018 melalui jalur independen berpasangan dengan Syuryadi.
Meskipun belum berhasil setidaknya telah berpengalaman dan tentu Pilkada sebelumnya akan menjadi pelajaran berharga untuk mengarungi Pilkada 2024 ini.
Bahkan sebelumnya Shinta, pernah maju sebagai Calon DPD RI meski mengundurkan diri dan sempat meraih suara cukup signifikan serta sempat sebagai ASN sebelum memilih berhenti karena maju sebagai Cabup Muara Enim pada Pilkada Muara Enim 2018.
Pada Pilkada serentak 2024 ini, Shinta kembali berencana maju melalui jalur partai politik yang dibuktikannya mengambil formulir pencalonannya di beberapa Partai Politik.
Dari kabar yang beredar, Shinta akan dipasangkan dengan PJ Bupati Muara Enim H Ahmad Rizali untuk maju pada Pilkada Muara Enim ini.
Di mana menurut lembaga survey menyatakan pasangan Ahmad Rizali-Shinta Paramitha Sari menempati posisi teratas berpeluang menang pada Pilkada 2024.
Baca juga: Maarten Paes Resmi Jadi WNI, Siap Bela Timnas Indonesia Dalam Waktu Dekat, Calvin Verdonk Menyusul?
2. A Dessy Puspa Asni SH, Kn.CTL
Untuk sosok perempuan Dessy Notaris ini lebih dikenal sebagai notaris senior di Kabupaten Muara Enim.
Dessy dikenal mempunyai jaringan yang luas dan aktif bergerak di bidang sosial seperti melalui Yayasan Senyum Jiwa Kita Serasan (SJAS) yang bergerak di masyarakat seperti peduli musibah kebakaran, gerakan cuci bersih mukena dan sarung masjid, serta membantu sarana ibadah masjid dan mushola.
Selain memiliki jiwa sosial, ia juga aktif dibidang olahraga melalui Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia (PERWOSI) yang menjabat sebagai Ketua Perwosi yang sudah banyak membina atlet-atlet daerah usia diatas 40 tahun, melalui olahraga Bowling, volli, dan senam kreasi.
3 Srikandi
3 Srikandi Bakal Ramaikan Pilkada Muara Enim
Pilbup Muara Enim
Dua Istri Bupati Ikut Pilkada
Pilkada 2024
Tribun Medan
| Saudara Kembar, Rapi Ginting dan Bali Ukur Ginting Dilantik Jadi Anggota DPRD Karo 2024-2029 |
|
|---|
| Daftar Nama 3 Purnawirawan Polri yang Dilantik Jadi Anggota DPRD Karo Periode 2024-2029 |
|
|---|
| Wawancara Khusus Aulia Agsa yang Dipecat NasDem dan Diganti dari DPRD Sumut Terpilih |
|
|---|
| Suheri, Anggota DPRD Asahan yang Baru Dilantik Langsung Diarak Naik Boneka Unta |
|
|---|
| Wakili Gen Z, Joshua Ferrari Silalahi Anggota DPRD Siantar Termuda Periode 2024-2029 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Tokoh-Wanita-Ikut-Pilkada.jpg)