Pemilu 2024

SOSOK Maria Teresa Suhardja, Anggota DPRD Tangsel Termuda Periode 2024, Sarjananya di Singapura

Putri dari Ketua DPC Gerindra Tangsel yang juga Wakil Ketua DPRD Tangsel, Li Claudia Chandra ini ikut bertarung memperebutkan kursi anggota dewan.

Editor: Satia
Istimewa
Maria Teresa Suhardja yang akrab dipanggil Sasa menjadi sorotan karena terpilih menjadi anggota legislatitif termuda DPRD Tangsel 

TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN - Sosok Maria Teresa Suhardja mencuri perhatian warga Tangerang Selatan.

Pasalnya, wanita berusia 22 tahun ini diketahui lolos menjadi anggota DPRD Tangerang Selatan periode 2024-2029.

Putri dari Ketua DPC Gerindra Tangsel yang juga Wakil Ketua DPRD Tangsel, Li Claudia Chandra ini ikut bertarung memperebutkan kursi anggota dewan.

Baca juga: PROFIL Desy Yusandi, Mantan Napi Koruptor Terpilih jadi Anggota DPRD Banten Periode 2024-2029

Teresa mengikuti jejak ibunya maju Pileg DPRD Tangsel dari dapil Ciputat.

Sedangkan sang ibu ditugaskan menjadi caleg DPR RI dari dapil Kalimantan Barat II, pada Pemilu 2024 ini.

Sang ibu berhasil memeroleh 31.945 suara, terbanyak di partainya, namun gagal lolos karena Gerindra tidak mendapat kursi di dapil tersebut.

Sementara, Teresa memeroleh 5.547 suara di Ciputat.

Ia menjadi satu-satunya caleg Gerindra yang terpilih dari dapil Tangsel 1.

Kepada TribunJakarta, Teresa mengatakan baru bergabung ke Gerindra pada 2023 lalu.

Di luar politik, Ia bekerja sebagai manajer marketing di sebuah perusahaan makanan yang berbasis riset dan teknologi.

Baca juga: Diduga Punya Senpi Ilegal Merek Daewoo, Oknum TNI Kodam I BB Kopral Marwansyah Diadukan ke Denpom

Sasa, sapaan karibnya, memiliki latar pendidikan berkuliah di luar negeri.

Ia lulusan S1 Hubungan Internasional di SIM University Singapore di bawah naungan University of London (2018-2021).

Sementara pada masa SMA, Sasa bersekolah di SMA Santa Laurensia Tangsel (2015-2018).

Tujuan Nyaleg

Maria Teresa sempat mengutarakan tujuannya menjadi anggota dewan yang tidak lain adalah demi memajukan Ciputat.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved