Liga Champions

LIGA CHAMPIONS - Luis Enrique Hadapi Mantan Klub, Optimsitis PSG Singkirkan Barcelona

Pria berusia 53 tahun ini juga meyakini bahwa mereka bisa menaklukkan Barcelona untuk meraih satu tiket di babak semifinal.

|
Twitter/EuroFoot
Pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Luis Enrique bakal hadapi mantan klubnya Barcelona di perempat final Liga Champions 2023-2024, percaya diri singkirkan Barca dari UEFA Champions LEague 2023-2024 

TRIBUN-MEDAN.com - Pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Luis Enrique bakal hadapi mantan klubnya Barcelona di perempat final Liga Champions 2023-2024, percaya diri singkirkan Barca dari UEFA Champions LEague 2023-2024.

PSG akan berjumpa dengan Barcelona di leg pertama babak delapan besar Liga Champions 2023-2024, pada Kamis (11/4/2024) dini hari WIB.

Laga ini akan terasa istimewa Luis Enrique yang merupakan eks pelatih bagi klub asal Catalan.

"Bermain melawan Barcelona bagi saya adalah hal yang sulit dari segi emosional.

Namun, pada saat yang sama, hal tersebut sangat menggembirakan. Saya ingin tim saya memenangi pertandingan," kata Enrique mengutip dari Mundo Deportivo.

Pria berusia 53 tahun ini juga meyakini bahwa mereka bisa menaklukkan Barcelona untuk meraih satu tiket di babak semifinal.

Baca juga: Real Madrid Vs Man City - Guardiola Kehilangan Walker, Tak Ada yang Bisa Redam Vinicius Jr

Klub asal Paris ini mendapat keuntungan terlebih dahulu. Leg pertama akan dimainkan di Parc des Princes.

"Ini akan sangat sulit, tetapi saya pikir kami juga berada di level yang sangat tinggi. Kami sedang berada dalam momen yang baik dan saya yakin bahwa kami bisa menyingkirkan mereka," kata Enrique menambahkan.

Menurutnya, tekanan sedikit berada di Barcelona yang memiliki lima gelar juara Liga Champions

"Barcelona telah memenangi lima Liga Champions, kami belum pernah memenanginya. Tidak mungkin mereka bisa lebih bersemangat dari kami," ucap Enrique.

"Bagi kami, tekanannya tentu saja tidak ada. Ini adalah sebuah ambisi total," tambahnya.

Pelatih kepala Paris Saint-Germain asal Spanyol Luis Enrique (kiri) berbicara dengan wasit Polandia Szymon Marciniak di akhir pertandingan sepak bola laga Liga Champions UEFA matchday ke-5 Grup F antara Paris Saint-Germain (PSG) dan Newcastle United pada 28 November 2023 di stadion Parc des Princes di Paris. FRANCK FIFE / AFP
Pelatih kepala Paris Saint-Germain asal Spanyol Luis Enrique (kiri) berbicara dengan wasit Polandia Szymon Marciniak di akhir pertandingan sepak bola laga Liga Champions UEFA matchday ke-5 Grup F antara Paris Saint-Germain (PSG) dan Newcastle United pada 28 November 2023 di stadion Parc des Princes di Paris. FRANCK FIFE / AFP (Franck Fife/AFP)

Baca juga: Media Vietnam Terkejut Timnas U-23 Indonesia Bisa Kalahkan Uni Emirate Arab U-23 di Laga Uji Coba

Demikian dengan Xavi Hernandez yang optimistis menatap perjumpaan dengan PSG. 

"Saya mengenal Luis Enrique, stafnya dan bagian dari skuad dengan sangat baik. Mungkin Paris adalah favorit, tetapi mereka bukanlah rival yang mudah ditaklukkan. Dengan antusiasme dan hasrat, mereka tidak akan mengalahkan kami," kata Xavi.

Selain Luis Enrique yang percaya diri kalahkan Barcelona, Kylian Mbappe juga mengatakan hal senada.

Mbappe menyiratkan bahwa ia sangat berambisi mengalahkan Blaugrana, sebutan Barcelona, dan membawa PSG melaju jauh di Liga Champions

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved