Pelaku Pembakar Alquran
Sosok Salwan Momika, Dalam Pembakar Alquran Kini Tewas di Norwegia
Salwan Momika, dalam pembakar Alquran ditemukan tewas setelah pindah ke Norwegia. Belum diketahui apa penyebab kematiannya
TRIBUN-MEDAN.COM,- Sosok Salwan Momika dikenal sebagai dalang pembakar Alquran.
Salwan Momika juga diketahui merupakan eks pemimpin milisi di Irak.
Pada Senin (1/4/2024) kemarin, Salwan Momika ditemukan tewas di Norwegia.
Belum diketahui pasti apa penyebab kematian Salwan Momika ini.
Hanya saja, Salwan Momika ini baru saja pindah ke Norwegia.
Sebelumnya ia tinggal di Swedia.
Baca juga: Sosok Haneen Akira dan Teh Iin, Dua Istri Ustaz Hanan Attaki Jadi Sorotan Netizen Soal Poligami
Selama di Swedia, Salwan Momika merasa tidak aman karena kerap mendapatkan ancaman.
“Hari ini saya meninggalkan Swedia dan sekarang berada di Norwegia di bawah perlindungan pihak berwenang Norwegia,” tulis Salwan Momika pada 27 Maret lalu.
Salwan sendiri kabur dari Irak ke Swedia sebagai pengungsi setelah terlibat kejahatan saat menjadi anggota Pasukan Mobilisasi Populer (PMF).
Salwan Momiku kemudian populer di kalangan anti Islam karena kerap membakar Alquran dengan dalih kebebasan berbicara.
Momika, yang mengaku awalnya seorang penganut Kristen yang taat memutuskan berpaling menjadi ateis, dan bangga dengan pilihannya tersebut.
Saat Idul Fitri, Juni 2023, Salwan Momika mengejutkan dunia dengan menginjak-injak salinan Alquran lalu membakarnya di depan masjid terbesar di Stockholm.
Baca juga: Sosok Yolanda Assyar, Mahasiswi Hukum Trending di X Dituding Pelakor dengan Panggilan Woop
Setelah aksinya itu, Salwan Momika mendapat kecaman dari dunia internasional.
Salman bahkan mengaku telah mendapat banyak ancaman pembunuhan yang sangat banyak.
Namun dia merasa percaya diri dengan adanya dukungan dari kelompok ekstrimis anti-Islam di Swedia dan Eropa.
| Nasib Guru yang Potong Sandal Siswanya di Riau Sudah Dimediasi, Keluarga Tak Mampu Beli Sepatu |
|
|---|
| Biodata dan Harta Kekayaan Hellyana, Wakil Gubernur Bangka Belitung Tersandung Dugaan Ijazah Palsu |
|
|---|
| KPK Dianggap ICW Tak Berani Periksa Bobby Nasution, Budi Prasetyo: Perkara Sudah Limpah ke PN |
|
|---|
| Erika Carlina Ternyata Maksa Minta Dinikahi Bravy, Kini Diselingkuhi Usai Dilamar di Atas Panggung |
|
|---|
| Daftar 30 Negara Lolos ke Piala Dunia 2026, Spanyol, Swiss dan 2 Tim Lainnya Bisa Menyusul Lolos |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Salwan-Momika-mati.jpg)