Sumut Terkini
Jadwal Pembukaan Pintu Tol Sinaksak untuk Idul Fitri 2024 Masih Menunggu Arahan Kemen PUPR
Pembukaan Pintu Tol Sinaksak, Kabupaten Simalungun pada momen Idul Fitri 2024 yang akan terhubung dengan seluruh Tol Trans Sumatera di Sumut.
Penulis: Alija Magribi | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com, SIANTA - Pembukaan Pintu Tol Sinaksak, Kabupaten Simalungun pada momen Idul Fitri 2024 yang akan terhubung dengan seluruh Tol Trans Sumatera di Sumut, sedang dalam tahap persiapan.
Namun belum diketahui tanggal pasti kapan dibuka.
Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Simalungun, Sabar P Saragih menyampaikan bahwa pihaknya sedang menunggu kepastian tanggal pembukaan dari Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.
"Info saat ini , kalau dari Dirjen Perhubungan darat, fungsional Tol Sinaksak dibuka pada tanggal 5 April 2024, tetapi kita masih menunggu surat perintah dari BPJT," kata Sabar saat dikonfirmasi Senin (1/4/2024).
"Mudah-mudahan dari BPJT, kita bisa buka di H-7 Idul Fitri 2024 ya," harap Sabar.
Senada dengan Sabar, Public Relations PT Hutama Marga Waskita, Sari S Rahanti menyampaikan bahwa saat ini tim sedang melakukan serangkaian persiapan. Nantinya, mekanisme operasional akan ia sampaikan melalui press rilis kepada awak media.
"Saya akan segera infokan lebih lanjut melalui press release ya mas. Untuk saat ini, teman-teman di lapangan sedang melakukan persiapan dan penentuan tanggal," kata Sari dari pesan WhatsApp.
Sebagaimana diketahui, pintu tol Sinaksak - Serbalawan - Tebingtinggi sempat dibuka untuk melayani pengendara saat momen Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.
Pada momen ini, Tol difungsikan secara gratis kepada masyarakat sejak Sinaksak sampai dengan Tebingtinggi atau sebaliknya. Kemudian bertarif setelah melewati GTO Tebingtinggi.
(alj/tribun-medan.com)
Tol Sinaksak
| Bobby Nasution Sepakat TPL Ditutup Usai Bertemu Dengan Tetua Adat: Paling Lama Seminggu |
|
|---|
| Bertemu Tetua Adat Selama 2 Jam, Bobby Sepakat TPL Ditutup: Surat Rekomendasi Paling Lama Seminggu |
|
|---|
| Tahun 2026, Dinas PRKP Siantar Pakai Eks-Rumah Singgah Covid-19 Sebagai Kantor Baru |
|
|---|
| Akademisi Asia Tenggara Bedah Geopolitik Presiden Prabowo dalam Seminar Internasional di UINSU |
|
|---|
| Polres Tanah Karo Terbitkan Informasi DPO Pelaku yang Terlibat Dalam Pembunuhan Warga Nias |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Pembukaan-Pintu-Tol-Sinaksak-saat-momen-Natal-25-Desember-2023-dan-Tahun-Baru-2024-yang-lalu.jpg)