Berita Medan
Kasus Tewasnya Honorer yang Diduga Jadi Korban Begal Masih Diselidiki, Polisi Beberkan Kendala
Ia menyampaikan, petugas juga belum berhasil mengidentifikasi pelaku yang menyebabkan tewasnya korban.
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Polisi masih menyelidiki kasus tewasnya seorang honorer dinas PU Serdang Bedagai, bernama Herbet Cristofel Simatupang.
Menurut Kasat Reskrim Polrestabes Medan, Kompol Jama Kita Purba, sampai saat ini pihaknya masih berupaya mengungkap kasus tersebut
"Masih kita selidiki kasusnya," kata Jama kepada Tribun-medan, Minggu (31/3/2024).
Ia menyampaikan, petugas juga belum berhasil mengidentifikasi pelaku yang menyebabkan tewasnya korban.
Kata Jama, minimnya petunjuk di lokasi menjadi kendala yang dihadapi oleh petugas.
"Di lokasi minim petunjuk, CCTV juga tidak ada dan waktu kejadian itu keadaannya gelap," sebutnya.
Meski demikian, ia mengatakan bahwa pihaknya akan terus berupaya mengejar pelaku dan mengungkap kasus dugaan begal tersebut.
Sebelumnya, seorang pria bernama Herbet Cristofel Simatupang (31) warga Dusun II, Desa Sei Rotan, Kecamatan Percut Sei Tuan, Deliserdang, ditemukan tewas setelah diduga menjadi korban begal.
Korban ditemukan tewas tergeletak di tengah jalan di Dusun I, Desa Sei Rotan, Kecamatan Percut Sei Tuan, Deliserdang, pada Selasa (19/3/2024) sekitar pukul 03.00 WIB.
Menurut kakak korban, Fransiska Simatupang, pihak keluarga mengetahui korban ditemukan tewas setelah diberitahu oleh warga.
"Kami dibangunkan sama tetangga jam tiga pagi, ngasih tahu kalau adik saya kecelakaan dan sudah tidak bernyawa," kata Fransiska kepada Tribun Medan, Senin (25/3/2024).
Ia menjelaskan, setelah mendengarkan kabar tersebut dirinya pun langsung bergegas ke lokasi yang tidak jauh dari rumahnya.
Di sana, dia melihat bahwa korban sudah terbaring di tengah jalan dalam kondisi terlungkup dan kepalanya mengeluarkan darah.
Awalnya, dia mengira adiknya meninggal karena kecelakaan. Namun, di lokasi sepeda motor Honda Beat Street milik korban sudah tidak ada.
Selain itu, handphone korban juga hilang.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Herbet-Cristofel-Simatupang-korban-begal.jpg)