Pendaftaran Calon Atlet
PPLP Dispora Sumut Buka Pendaftaran Calon Atlet Tahun Ajaran 2024
Pusat Pendidikan dan latihan olahraga pelajar (PPLP) Dispora Sumatra Utara membuka penerimaan calon siswa atlet di sembilan cabang olahraga
Penulis: Aprianto Tambunan |
TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN - Pusat Pendidikan dan latihan olahraga pelajar (PPLP) Dispora Sumatra Utara membuka penerimaan calon siswa atlet di sembilan cabang olahraga untuk tahun ajaran 2024.
Kepala seksi kepelatihan membidangi seleksi atlet PPLP Dispora Sumut, Rusli mengatakan, sebanyak 46 atlet pelajar akan diterima untuk tahun ajaran 2024.
"Untuk penerimaan siswa atlet di ajaran tahun 2024 ini, kami menerima sebanyak 46 kuota dari sembilan cabang olahraga yang dibina di PPLP Sumatra Utara," kata Rusli kepada Tribun Medan, Kamis (21/3/2024).
Rusli mengatakan, saat ini pihaknya pun sudah membuka pendaftaran bagi calon siswa atlet pelajar PPLP Dispora Sumut.
"Kami sudah menyiapkan pendaftaran melalui link yang sudah kita sebar di sosial media. Dan tanggal pembukaan sudah dilakukan sejak tanggal 13 Maret hingga nanti tanggal 31 Maret 2024 dan tidak terbatas kuota peserta pendaftar," terangnya.
Untuk itu, ia meminta kepada para peserta yang berminat mendaftar sebagai calon siswa atlet pelajar di PPLP Sumut agar mempersiapkan persyaratan yang sudah di tentukan.
"Persyaratan umumnya yang pasti siswa harus domisili di Sumut. Kemudian harus sehat jasmani dan rohani. Selanjutnya siswa sudah pernah mengikuti kejuaraan dan mempunyai teknik dasar khusus di cabor masing-masing," ujarnya.
Tak hanya itu, Rusli juga mengingatkan kepada peserta calon siswa atlet pelajar PPLP Dispora Sumut agar mempersiapkan diri sebaik mungkin.
"Untuk peserta agar mempersiapkan diri, supaya ketika seleksi bisa di nilai dengan baik," tuturnya.
Dengan dibukanya pendaftaran calon siswa atlet pelajar PPLP Dispora Sumut ajaran tahun 2024 ini, Rusli berharap pihaknya bisa mendapatkan atlet-atlet berpotensi yang kedepannya bisa menyumbangkan prestasi untuk Sumatra Utara.
"Kami berharap di seleksi tahun 2024 ini bisa mendapatkan atlet yang berpotensi dari tahun sebelumnya. Dengan target memiliki standard yang bagus, sehingga bisa memberikan prestasi yang membanggakan," pungkasnya.
Berikut daftar kuota dari sembilan cabang olahraga, beserta persyaratan khsusus pendaftaran calon siswa atlet pelajar PPLP Dispora Sumut tahun 2024.
1. Atletik dengan 7 kuota
- Kelahiran tahun 2009 hingga 2010.
- Kelas 2 dan 3 SMP
- Tinggi badan lempar dan tolak peluru 170 cm
Kelas yang diterima:
| Bertemu Tetua Adat Selama 2 Jam, Bobby Sepakat TPL Ditutup: Surat Rekomendasi Paling Lama Seminggu |
|
|---|
| SELENGKAPNYA Perubahan Tim Pengacara Nadiem Makarim: Hotman Paris Hutapea Dicoret, Ini Alasannya! |
|
|---|
| Disindir PSI soal Nenek-nenek Puluhan Tahun Jabat Ketum Partai, PDIP: Jokowi Jilat Ludahnya Sendiri |
|
|---|
| RIZKI Kiper Bandung yang Bohongi Ibunya Demi ke Kamboja, Akhirnya Tiba di Indonesia, Menangis Nyesal |
|
|---|
| Ayah Tiri Alvaro Ditemukan Tewas dalam Sel, Terduga Pembunuh Diduga Akhiri Hidup Usai Diinterogasi |
|
|---|