Piala FA

Prediksi Bigmatch Man City vs Newcastle, Cityzen Belum Terkalahkan Menuju Semifinal Piala FA

Jadwal Piala FA, dan Prediksi skor Manchester City vs Newcastle United pada babak perempat final

Editor: Dedy Kurniawan
Twitter/Man City
Manchester City vs Newcastle 

Tribun-Medan.com - Jadwal Piala FA, dan Prediksi skor Manchester City vs Newcastle United pada babak perempat final Piala FA, Minggu (17/3/2024).

Duel antara Manchester City vs Newcastle United bakal digelar di Etihad Stadium pukul 00.30 WIB.

Pada laga ini, tim tuan rumah Manchester City dijagokan untuk menang atas Newcastle United.

Sebab, armada The Citizens saat ini sedang dalam performa yang apik.

Manchester City menang atas Manchester United dengan skor 6-3 pekan ke-9 Liga Inggris diwarnai Erling Haaland dan Foden hattrick
Manchester City menang atas Manchester United dengan skor 6-3 pekan ke-9 Liga Inggris diwarnai Erling Haaland dan Foden hattrick (Twitter/Man City)

Tercatat, Erling Haaland dkk itu berhasil meraih empat kali kemenangan dalam lima pertandingan terakhirnya.

Satu laga lainnya, berakhir seri 1-1 saat bertandang ke markas Liverpool di ajang Liga Inggris akhir pekan lalu.

Sementara Newcastle United, justru datang dengan modal yang kurang meyakinkan.

Baca juga: Anak Baru Kerabat Ketua Golkar Kalahkan Suara Wakil Ketua DPRD Sumut Irham Buana Nasution di Dapil I

Baca juga: Komeng Pamer Program Andalannya Jadi DPD RI Usai Raup 3 Juta Suara: Bahagiakan Masyarakat


Tim besutan Eddie Howe itu kalah 2-3 dari Chelsea di laga terakhir.

Meski begitu, upaya Manchester City untuk mengalahkan Newcastle United tidak akan mudah.

Baca juga: Akhirnya Ditangkap Setelah Viral, Polisi Tembak Kaki Maling Lampu Penerangan di Jalan Asia Medan


Sebab, tim berjuluk The Magpies itu berhasil mengalahkan Manchester City di ajang putaran ketiga Carabao Cup dengan skor 1-0 beberapa waktu lalu.

 

Baca juga: Bandingkan Vivo V30 dengan V30 Pro, Apa Saja Beda Harga dan Spesifikasinya

Ya, Manchester City dan Newcastle United telah bertemu sebanya tiga kali di musim ini.

Hasilnya, Manchester City menang dua kali. Sedangkan Newcastle menang sekali.

Sehingga pertemuan di babak perempat final Piala FA ini nanti akan menjadi pertemuan keempat Manchester City dan Newcastle di musim 2023/2024.

Kemenangan atas Newcastle nanti akan membuat Manchester City berpeluang meraih 4 gelar di musim ini.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved