Pemilu 2024

Berikut Daftar 30 Nama Anggota DPRD Lubuklinggau Periode 2024-2029, Golkar Tak Tersaingi

Kemenangan Partai Golkar berdasarkan hasil pleno model D DPRD Kabupaten/Kota Lubuklinggau yang menempatkan posisi Golkar sebagai pemenang Pemilu

Editor: Satia
HO/Ilustrasi
Daftar Caleg Lolos DPRD Lubuklinggau 

TRIBUN-MEDAN.COM, MEDAN - KPU telah melakukan rekapitulasi hasil perhitungan suara pemilihan legislatif (Pileg) 2024 untuk DPRD Kota Lubuklinggau, Sumsel.

Kemenangan Partai Golkar berdasarkan hasil pleno model D DPRD Kabupaten/Kota Lubuklinggau yang menempatkan posisi Golkar sebagai pemenang Pemilu di Lubuklinggau.

Raihan 6 kusi ini sekaligus mengantarkan partai berlambang beringin ini kembali menjadi pimpinan DPRD Kota Lubuklinggau sampai lima tahun ke depan.

Baca juga: Polres Humbahas Pastikan Penyebab Kematian Lisna boru Manurung Bukan karena Bunuh Diri

Sementara posisi kedua ditempati partai Nasional Demokrat (Nasdem) dengan raihan lima kursi, sekaligus mendepak posisi Partai Gerindra sebagai pemenang Pemilu kedua lima tahun lalu.

Meski Partai Nasdem dan Gerindra sama-sama memperoleh lima kursi, namun jumlah suara partai Gerindra kalah dengan jumlah suara partai Nasdem.

Posisi Partai Gerindra sebagai pemenang Pemilu ketiga  juga mendepak posisi PDIP dari kursi wakil ketua II Kota Lubuklinggau.

Bahkan pada Pemilu kali ini posisi PDIP melorot, Pemilu sebelumnya PDIP memperoleh lima kursi, namun kali ini turun menjadi empat kursi.

Berdasarkan hasil saat ini dapat diketahui siapa-saja 30 anggota DPRD Kota Lubuklinggau yang akan terpilih selama 5 tahun mendatang.

Ketua KPU Lubuklinggau, Aspin Dodi menyampaikan bila bahwa partisipasi Pemilih di Kota Lubuklinggau pada Pemilu 2024 ini cukup tinggi.

Baca juga: Kumpulan Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 2024 dalam Bahasa Inggris, Singkat namun Penuh Makna

Menurutnya, bila dibandingkan dengan Pemilu 2019 partisipasi pemilih meningkat drastis. Saat Pemilu 2019 rata-rata partisipasi pemilih 70 persen.

"Pemilu 2024 mencapai 84-86 persen dari jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) Kota Lubuklinggau 47.087 jiwa, dengan rincian laki-laki 22.935, perempuan 24.152 jiwa," ungkapnya pada wartawan, Jumat (8/3/2024).

Aspin pun merinci, partisipasi pemilih Calon Presiden dan Wakil Presiden 87 persen, Partisipasi Pemilih Calon DPR RI 86 persen , Partisipasi Pemilih calon DPD RI sebanyak 86 %

Kemudian Partisipasi Pemilih Calon DPRD Provinsi Sumatera Selatan 86 % , Partisipasi Pemilih calon Anggota DPRD Lubuklinggau untuk Dapil 1 meliputi Kecamatan Lubuklinggau Barat 1 dan Lubuklinggau Barat 2 sebanyak 85 % .

Kemudian, Partisipasi Pemilih calon DPRD Lubuklinggau Dapil 2 Kecamatan Lubuklinggau Utara 1 dan Lubuklinggau Utara 2 sebanyak 86 % , Partisipasi Pemilih calon DPRD Lubuklinggau Dapil 3 Kecamatan Lubuklinggau Selatan 1 dan Lubuklinggau Selatan 2 sebanyak 88 % .

Selanjutnya, partisipasi pemilih calon DPRD Lubuklinggau Dapil 4 meliputi Kecamatan Lubuklinggau Timur 1 dan Lubuklinggau Timur 2 sebanyak 84 % .

Sumber: Tribun Sumsel
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved