Resep Masakan
Resep Kue Talam yang Menggugah Selera, Cocok jadi Takjil Berbuka Puasa
Membuat kue sebagai hidangan berbuka puasa di rumah bisa dicoba dilakukan sembari menunggu bedug maghrib tiba.
Penulis: Rizky Aisyah | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com – Saat momen berbuka puasa, sebagian orang sering menikmati makanan dan minuman manis karena terbukti ampuh dalam meningkatkan mood dan energi setelah seharian menahan lapar dan dahaga.
Kue adalah salah satu jenis hidangan yang enak disantap apalagi saat berbuka puasa, karena dapat mengganjal rasa lapar sekaligus memperbaiki mood.
Membuat kue sebagai hidangan berbuka puasa di rumah bisa dicoba dilakukan sembari menunggu bedug maghrib tiba.
Banyak resep kue manis bisa dipraktekkan sendiri karena mudah dalam membuatnya dan bahan-bahannya pun sederhana sekaligus mudah ditemukan.
Berikut ini adalah salah satu resep kue berbuka puasa yang manis dan gampang dibuat yaitu Kue Talam.
Bahan-bahan
- 100 gram tepung beras
- 30 gram tepung tapioka
- 500 ml santan
- 80 gram gula pasir
- 2 lembar daun pandan, ikat simpul
- 2 tetes perasa kue rasa pandan
- 2 tetes perasa kue rasa blueberry
- Sejumput garam
Langkah Pembuatan
-
1. Masak santan di atas api sedang, tambahkan gula, garam dan daun pandan.
Berhati-hatilah agar santan tidak pecah saat dimasak.
Setelah matang, matikan api dan biarkan dingin, pindahkan ke wadah lain jika perlu.
2. Siapkan ayakan atau saringan khusus untuk tepung.
Ayak beras dan tepung tapioka ke dalam santan yang sudah dimasak lalu aduk hingga tercampur rata. Pastikan tidak ada gumpalan.
3. Panaskan kukusan terlebih dahulu sebelum memasukkan adonan, siapkan juga cetakannya,
Anda bisa menggunakan cetakan balok atau cangkir sesuai selera.
Olesi cetakan dengan minyak goreng.
4. Bagi adonan santan dan tepung menjadi tiga bagian dan letakkan di wadah yang berbeda:
Bagian pertama beraroma pandan, bagian kedua beraroma blueberry dan bagian ketiga berwarna putih.
| Resep Steam Ikan Kembung Sambal Kemangi yang Menggoda Selera |
|
|---|
| Resep Spicy Meatball Potatoes, Perpaduan Kentang dan Daging Sapi yang Lezat |
|
|---|
| Resep Sup Pokcoy Bakso Ikan Lengkap dengan Cara Buatnya |
|
|---|
| Resep Tomyam Suki, Berikut Cara Membuatnya |
|
|---|
| Resep Babi Panggang, Makanan Non Halal Khas Karo, Mudah Dibuat di Rumah |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Talam-Pandan.jpg)