Liga Inggris

MAN UNITED Lupa Caranya Kalah di Liga Inggris, Erik ten Hag: Kami Harus Atasi Ketertinggalan

Man United kini seperti lupa rasanya dibekuk lawan karena tak pernah menderita kekalahan sejak pergantian tahun.

Paul ELLIS / AFP
Striker Manchester United Denmark # 11 Rasmus Hojlund merayakan golnya ke gawang tuan rumah Aston Villa selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris di Villa Park, pada 11 Februari 2024. Paul ELLIS / AFP 

TRIBUN-MEDAN.com - Manchester United lupa caranya kalah semenjak awal tahun 2024 yang kini menjaga performanya tetap stabil meraih kemenangan di Liga Inggris.

Teranyar, Manchester United memetik kemenangan berharga dari markas Aston Villa pada lanjutan Liga Inggris.

Di Stadion Villa Park, Minggu (11/2/2024), Setan Merah memukul si empunya rumah 2-1.

Gol Rasmus Hojlund di babak pertama membuat Man Unitedunggul duluan.

Torehan Douglas Luiz sempat bikin kedudukan setara 1-1 lewat satu jam laga.

Empat menit sebelum waktu normal habis, Scott McTominay memastikan raihan angka penuh buat armada Erik ten Hag.

Baca juga: UPDATE Liga Spanyol - Barcelona Imbang, Gagal Pepet Girona, Real Madrid Makin Kokoh di Puncak

Ini merupakan kemenangan keempat secara beruntun yang diraih Setan Merah lintas kompetisi.

Kalau diperlebar, Man United kini seperti lupa rasanya dibekuk lawan karena tak pernah menderita kekalahan sejak pergantian tahun.

Rapor mereka pada 2024 ialah mendulang 5 kemenangan dan sekali seri.

Rentetan hasil positif dimulai dengan kemenangan 2-0 atas Wigan di Piala FA.

Setelah itu mereka ditahan imbang Tottenham 2-2 di Old Trafford.

Menyusul empat kemenangan beruntun dibukukan Bruno Fernandes dkk.

Baca juga: UPDATE Liga Inggris - Man United Dekati 4 Besar, Liverpool Selisih 2 Poin dari Man City dan Arsenal

Hasil 4-2 atas klub divisi empat Newport County di Piala FA tidak begitu masif dirayakan.

Namun, hattrick kemenangan di Liga Inggris, masing-masing atas Wolves (4-3), West Ham (3-0), dan sekarang Aston Villa (2-1), membuktikan kemampuan skuad MU menjaga stabilitas performanya telah berkembang.

Sebelumnya, Man United paling panjang hanya mencatat streak tiga kemenangan musim ini.

Gelandang Manchester United #39 Scott McTominay (kanan) merayakan golnya ke gawang Aston Villa selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris di Villa Park, pada 11 Februari 2024. Paul ELLIS / AFP (Paul ELLIS / AFP)
Gelandang Manchester United #39 Scott McTominay (kanan) merayakan golnya ke gawang Aston Villa selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris di Villa Park, pada 11 Februari 2024. Paul ELLIS / AFP (Paul ELLIS / AFP) ((Paul ELLIS / AFP))
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved