Berita Seleb
Mertua Ria Ricis Kecewa Dicap Dalang Kehancuran, Bantah Terlalu Ikut Campur Rumah Tangga Anaknya
Bahkan sebagai orangtua, keduanya hanya bertingkah selayaknya orangtua memberi nasihat dan tak berniat mencampuri.
TRIBUN-MEDAN.com - Mertua Ria Ricis kecewa dicap dalang kehancuran.
Pengacara Teuku Ryan membantah orang tua kliennya terlalu ikut campur soal rumah tangga anaknya.
Dituding dalang kehancuran rumah tangga anaknya, mertua Ria Ricis isyarat kecewa.
Melalui pengacara, ayah Teuku Ryan tak berfikir untuk membuat rumah tangga anaknya dengan Ria Ricis harus berakhir dengan perceraian.
Bahkan sebagai orangtua, keduanya hanya bertingkah selayaknya orangtua memberi nasihat dan tak berniat mencampuri.
Diketahui, Ria Ricis gugat cerai suaminya, Teuku Ryan pada 30 Januari 2024.
Padahal sebelumnya hubungan keduanya tampak mesra.
Baca juga: Bantah Isu Selingkuh dan Anggurin Istri, Teuku Ryan Ingin Pertahankan Rumah Tangga dengan Ria Ricis
Pada gugatan yang didaftarkan ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Ria Ricis juga menuntut hak asuh serta nafkah anak.
"Ya itu jadi pembicaraan di luar ya, tapi saya pastikan dan saya langsung berbicara dengan ayah daripada Ryan."
"Beliau banyak bercerita bagaimana beliau menempatkan diri beliau dan seperti biasa orang Aceh, orang yang sangat santun dan tahu adab,"
"Jadi kalau umpamanya ada pemberitaan terlalu campur tangan urusan ini, sekali lagi saya sampaikan itu tidak benar," ungkap Dedi R Armidi, pengacara Teuku Ryan dikutip Sripoku.com di TribunJatim, Selasa (7/8/2024).
Dedi yakin masalah itu akan menjadi salah satu bahasan dari pihak Ria Ricis di pengadilan nanti.
"Itu mungkin akan jadi isu sentral nanti yang akan disampaikan dari pihak sebelah di dalam ruang pengadilan," ujarnya lagi.
"Tetapi saya berharap sih itu bukan hal yang perlu mereka sampaikan di sana."
"Karena kalaupun banyak berita di luaran sana ibunya begini, bapaknya begini, ya selayaknya orangtua lah."
Baca juga: Viral Momen Guru SLB di Medan Ajari Murid Tunarungu Berbicara, Cara Mengajarnya Jadi Sorotan
"Ini mungkin perhatian karena kasih sayangnya lah kepada menantu. Jadi tolong disikapi dengan bijaksana juga," pungkasnya.
Teuku Ryan Ingin Pertahankan Rumah Tangga dengan Ria Ricis
Bantah isu selingkuh dan anggurin istri, Teuku Ryan ingin pertahankan rumah Tangga dengan Ria Ricis.
Teuku Ryan akhirnya buka suara usai digugat cerai Ria Ricis, bantah isu selingkuh dan anggurin istri.
Seperti diketahui, Ria Ricis menggugat cerai Teuku Ryan di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, pada Selasa (30/1/2024).
Lama bungkam soal rumah tangganya, Teuku Ryan akhirnya buka suara.
Melalui kuasa hukumnya, Dedi Rizal Armidi membantah penyebab rumah tangga Teuku Ryan dan Ria Ricis retak karena tak memberikan nafkah batin.
Ditegaskan Dedi Rizal bahwa isu tersebut tidak lah benar.
"Jadi yang jelas, klien saya mengatakan bahwa (tudingan) tersebut tidak benar," ujar Dedi kata Dedi saat ditemui di daerah Semanggi, Jakarta Selatan, Rabu (7/2/2024). Dikutip dari Kompas.com
Sementara terkait anggurin istri, Dedi membantah hal tersebut.
Baca juga: Pernikahan Mewah Hanya Bertahan Sebulan, Pria Ini Minta Maharnya Dikembalikan dengan Cara Tak Biasa
Tak mau bicara banyak terkait persolan tersebut, Dedi berujar bahwa keingintahuan publik akan hal itu bisa ditanyakan langsung oleh pihak yang bersangkutan.
"Kalau mau (lebih dalam) mungkin harus ditanyakan kepada yang bersangkutan kembali yaa," jelasnya.
Dedi pun menilai bahwa permasalahan tersebut cukup berisiko, sehingga ia menyarankan kepada Ryan untuk lebih berhati-hati dalam menanggapi hal itu.
"Ya kalau terkait nafkah batin hingga dianggurin inilah agak riskan, jadi saya hanya menasihati Ryan untuk lebih bijaksana dalam menanggapi itu," Terang Dedi.
Meski begitu, Dedi mengatakan bahwa kliennya sangat sehat dan menjaga kesehatannya selama ini.
"Jadi jangan diambil ujungnya aja, dan Ryan itu sehat walafiat, dia sangat menjaga kesehatannya," sambungnya.
Tak hanya itu, terkait isu selingkuh Dedi juga menegaskan hal itu tidak lah benar.
Untuk mematahkan asumsi tersebut, Dedi menyarakankan kepada publik untuk melihat kembali kebersamaan mereka selama ini.
"Karena kalau kita lihat dari jejak digital, banyak sekali kebersamaan mereka kan," imbuhnya.
Baca juga: Viral Video Ahok Sebut Jokowi Tak Bisa Kerja dan Gibran Tak Bisa Apa-Apa, TKN: Ahok Bikin Gaduh
Menurutnya, sebagai publik figur tentu banyak mempunyai teman dan foto bersama.
Hal itu menurutnya biasa dilakukan seorang publik figur.
"Isu perselingkuhan itu tidak ada. Namanya Ryan publik figur pasti banyak teman baik Ryan dan RY (Ria Yunita). Itu biasa, foto bersama atau berdua biasa itu," tegasnya.
Ryan Ingin Bertahan
Lebih lanjut, Dedi menyebutkan bahwa kliennya mengupayakan untuk mempertahankan rumah tangga dengan Ria Ricis.
Bahkan, Ryan selalu menghubungi istrinya itu. Namun usaha kliennya belum berhasil.
"Dia (Ryan) selalu menghubungi RY, selalu ngajak bertemu, berusaha menanyakan hal hal yang harus ditanyakan langsung kepada RY," ungkap Dedi.
Sejauh ini Teuku Ryan masih tetap bertemu Moana, anak dari pernikahannya dengan Ria Ricis.
"Selama ini saya minta Ryan selalu komunikasi apa pun itu. Lagi pula Ryan ini setiap hari masih bisa ketemu Moana kok," tambah Dedi lagi.
Bahkan diakui Dedi, keluarga Ria Ricis pun sudah berupaya untuk mendamaikan rumah tangga kliennya, namun tidak membuahkan hasil.
"Setahu kami, keluarga RY yaitu Mbak Oki Setiana Dewi, sudah berusaha mendamaikan mereka," ujar Dedi Rizal Armidi.
Sementara disinggung soal kondisi Teuku Ryan, Dedi menjawab demikian.
"Stres sih enggak," jawab Dedi.
Diketahui, sidang perdana perceraian Ria Ricis dan Teuku Ryan akan digelar pada tanggal 19 Februari 2024 di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Keduanya akan dipanggil untuk menjalankan agenda mediasi.
Sebagai informasi Ria Ricis dan Teuku Ryan menikah pada 12 November 2021 di sebuah hotel di Jakarta Selatan.
Dari pernikahan ini keduanya sudah dikaruniai seorang anak perempuan bernama Cut Raifa Aramoana.
(*/TRIBUN-MEDAN.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter
Artikel ini telah tayang di Sripoku.com
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Mertua-Ria-Ricis-Kecewa-Dicap-Dalang-Kehancuran-Bantah-Terlalu-Ikut-Campur-Rumah-Tangga-Anaknya.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.