Berita Seleb

Irish Bella Resmi Bercerai, Hak Asuh Anak Jatuh ke Ibu, Ammar Zoni Wajib Nafkahi Rp10 Juta per Bulan

Ammar Zoni berkewajiban untuk memberikan nafkah anak sebesar Rp 10 juta per bulan untuk dua anak.

|
Ho/ Tribun-Medan.com
Irish Bella Resmi Bercerai, Hak Asuh Anak Jatuh ke Ibu, Ammar Zoni Wajib Nafkahi Rp10 Juta per Bulan 

TRIUN-MEDAN.com - Irish Bella resmi bercerai, hak asuh anak jatuh ke ibu.

Ammar Zoni pun wajib menafkahi Rp10 juta per bulan untuk 2 anaknya.

Pasangan selebritis Ammar Zoni dan Irish Bella resmi bercerai pada Kamis (1/2/2024).

Ammar Zoni Beberkan Hampir Digugat Cerai Irish Bella, Kini Akui Masih Coba Ambil Hati Sang Istri
Ammar Zoni Beberkan Hampir Digugat Cerai Irish Bella, Kini Akui Masih Coba Ambil Hati Sang Istri (kolase tribunnews)

Hal ini berdasarkan keputusan majelis hakim Pengadilan Agama Depok pada sidang yang digelar secara e-court.

Gugatan Irish Bella untuk bercerai dengan Ammar Zoni dikabulkan oleh majelis hakim.

"Dari hasil pemeriksaan di pengadilan dan berdasarkan fakta-fakta di persidangan, majelis hakim telah berusaha dan telah ditentukan putusannya. Dikabulkan gugatan dari penggugat, Irish Bella, kemudian dijatuhkan talak 1 bain sughra tergugat Ammar Zoni pada penggugat Irish Bella," kata Humas Pengadilan Agama Depok, M. Kamal Syarief, Kamis (1/2/2024).

Sedangkan gugatan lainnya tentang hak asuh kedua anak untuk diberikan ke Irish Bella juga dikabulkan.

Baca juga: SUMPAH Ammar Zoni Sambil Peluk Jenazah Sang Ayah, Nyesal dan Sebut Meninggal karena Ulahnya

Meski demikian, majelis hakim memberikan akses kepada Ammar Zoni untuk tetap bisa bertemu dengan kedua anaknya.

"Yang kedua gugatannya berkaitan dengan hak asuh anak, dua orang anak, minta agar Irish Bella itu ditetapkan sebagai pemegang hak asuh terhadap dua anak tersebut," lanjut Kamal.

Terakhir, permohonan terkait nafkah anak juga dikabulkan majelis hakim.

Ammar Zoni berkewajiban untuk memberikan nafkah anak sebesar Rp 10 juta per bulan untuk dua anak.

Ammar Zoni Terancam 12 Tahun Penjara, Keberadaan Irish Bella dan Anak-anaknya Disorot
Ammar Zoni Terancam 12 Tahun Penjara, Keberadaan Irish Bella dan Anak-anaknya Disorot (Instagram)

"Kemudian selain itu juga minta nafkah anak yang diasuh oleh penggugat dengan nominal Rp10 juta per bulan untuk biaya kehidupan," ujar Kamal.

Sebagai informasi, Irish Bella dan Ammar Zoni resmi menikah pada 28 April 2019.

Keduanya telah dikaruniai 2 anak, Air Rumi Akbar dan Amala Puti Sabai Akbar.

Setelah 4 tahun menjalani bahtera rumah tangga, Irish Bella mengugat cerai Ammar Zoni ke Pengadilan Agama Depok pada 6 November 2023.

Baca juga: CERAIKAN Teuku Ryan, Ria Ricis Malah Kepergok Akrab Bareng Mantan Gebetan di Nikahan Sarah Keihl

Sumber: Grid.ID
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved