Liga Inggris
Jadwal Semifinal, Fulham vs Liverpool, Nunez CS Road to Final Hanya Butuh Seri
Jadwal duel, LIVERPOOL vs Fulham dalam leg kedua semifinal EFL Cup di Craven Cottage
Setiap kemenangan tersebut membuat The Reds mengantongi setidaknya sepasang gol. Dan sejak Hari Natal, tim asuhan Klopp tampil gemilang dalam tiga laga tandang beruntun melawan Arsenal, Burnley dan Bournemouth tanpa kemasukan satu gol pun.
Hasil berbeda didapatkan dari dua laga tandang terakhir The Reds ke Craven Cottage - yang masing-masing berakhir 1-1 dan 2-2. Bagaimana pun, hasil imbang lebih dari cukup kali ini untuk meloloskan Liverpool ke babak final di Wembley bertemu Chelsea, atau Middlesbrough.
Tanpa sejumlah pemain pilarnya yang absen, Liverpool terbukti masih sangat tangguh dengan pasukan lapis kedua. Nunez semakin membuktikan dirinya penyerang yang berbahaya, setelah terlibat empat gol dalam dua laga laga terakhir (dua gol, dua assists).
Di kubu Fulham, Willian masih tetap akan jadi ancaman. Satu gol lagi dari Willian akan membuatnya menjadi pemain ketiga yang mencetak gol di kedua leg Piala EFL melawan Liverpool, prestasi yang sebelumnya diraih oleh Paul Merson, dan John Robertson.
K-K-M-M-K
Fulham 4-2-3-1
Leno; Castagne, Adarabioyo, Diop, Robinson; Palhinha, Reed; Decordova-Reid, Pereira, Willian; Jimenez
M-M-M-M-M
Liverpool 4-3-3
Alisson; Bradley, Konate, Van Dijk, Gomez; Elliott, Mac Allister, Gravenberch; Gakpo, Jota, Nunez
Head to Head
Main 52
Fulham menang 10
Liverpool menang 29
Seri 13
4 Duel Terakhir
11/01/24 Liverpool 2 - 1 Fulham
03/12/23 Liverpool 4 - 3 Fulham
04/05/23 Liverpool 1 - 0 Fulham
06/08/22 Fulham 2 - 2 Liverpool
(*/Tribun-Medan.com)
| Liga Inggris Arsenal vs Tottenham Duel Panas Pekan Ini, Berikut Posisi Klasemen Saat Ini |
|
|---|
| SAHAM Oxford United Kini Dikuasai Erick Thohir, Media Lokal Minta Dibelikan Pemain Baru |
|
|---|
| LIGA INGGRIS - Manchester United Ditinggalkan Sesko Bisa sampai Akhir Tahun, Amorim Dibuat Pusing |
|
|---|
| JADWAL Liga Inggris Sabtu/Minggu Ini 22-25 November 2025, Newcastle Vs Man City, MU Vs Everton |
|
|---|
| Awal Ditemukan Slip Gaji di Mobil, Ketahuan Gaji Raheem Sterling Fantastis Padahal Belum Pernah Main |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Striker-Liverpool-Uruguay-09-Darwin-Nunez-kiri.jpg)