PON
Jelang PON 2024, Tim Sepakbola Putra Sumut Fokus Matangkan Taktikal
Dikatakan Reswandi, perkembangan para atlet sepakbola putra Sumut saat ini sudah menujukan proges yang sangat baik.
Penulis: Aprianto Tambunan |
Jelang PON 2024, Tim Sepakbola Putra Sumut Fokus Matangkan Taktikal
TRIBUN-MEDAN.com,MEDAN - Pematangan taktikal menjadi fokus latihan tim sepakbola putra Sumut jelang menghadapi Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024.
Pelatih kepala tim sepakbola putra Sumut, Reswandi mengatakan, penambahan porsi latihan taktikal bertujuan agar pemain dapat memahami skema yang akan diterapkan pelatih pada PON 2024.
"Secara spesifik, latihan saat ini lebih mengarah ke pematangan taktikal. Mengingat waktu kita sudah tidak banyak lagi.
Mudah-mudahan para atlet lebih cepat mengerti dan bisa sesuai dengan harapan kita di PON medatang," ucap Reswandi sesudah melakukan latihan rutin di Stadion Mini USU, Kota Medan, Jumat (19/1/2024).
Dikatakan Reswandi, perkembangan para atlet sepakbola putra Sumut saat ini sudah menujukan proges yang sangat baik.
Menurutnya, perkembangan itu meningkat pesat, pasca tim sepakbola putra Sumut mengikuti Try Out (TO) di Jakarta beberapa waktu lalu.
"Perkembangan para atlet PON Sumut, sudah menunjukkan progres sesuai harapan kita sebagai pelatih. Mudah-mudahan para atlet bisa terus mempertahankan dan meningkatkan perkembangan mereka," ujarnya.
Ia juga mengatakan, saat ini timnya sedang mengikuti turnamen sepakbola Piala Inalum. Menurutnya, dengan mengikuti turnamen tersebut, pihaknya dapat mematangkan hasil latihan yang sudah dilakukan para atlet.
"Kebetulan kita sedang mengikuti turnamen Piala Inalum dan sudah masuk ke partai semi final. Mudah-mudahan anak-anak bisa menerapkan apa yang sudah di latih. Sehingga bisa mendapatkan hasil terbaik," katanya.
Ia berharap, kepada seluruh atlet sepakbola putra Sumut bisa terus konsisten dalam latihan jelang PON 2024 mendatang.
"Semoga semakin kompak. Dan mudah-mudahan bisa secepatnya memahami role model yang kota buat. Sehingga kita semakin siap saat menghadapi PON 2024," ungkapnya.
Sementara itu, Reswandi juga menuturkan, bahwa pihaknya sudah mendaftarkan 23 nama atlet sepakbola putra Sumut ke Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sumut untuk mengikuti Pelatda Penuh.
Meskipun 23 nama tersebut sudah didaftarkan, Reswandi menegaskan pihaknya masih tetap menerapkan sistem promosi degradasi terhadap para atlet.
Hal itu bertujuan agar para atlet bisa tetap serius dalam mempersiapkan diri menghadapi PON 2024.
| POBSI Sumut Berharap Peralatan PON 2024 Bisa Segera Dihibahkan |
|
|---|
| Tim Futsal Sumut Dipaksa Jatim Menyerah, Nasib Tuan Rumah Tergantung NTT |
|
|---|
| Stadion Utama Sumut Dipastikan Rampung Sebelum Penutupan PON 2024 |
|
|---|
| DKI Jakarta Gilas Tuan Rumah Sumut di Futsal Putri dengan Skor 11-0 |
|
|---|
| Sumut Gagal Meraih Medali di Senam Ritmik PON 2024, Ini kata Pelatih |
|
|---|