Liga Italia

AS Roma Mulai Pertimbangkan Pecat Jose Mourinho, Sang Legenda Siap Turun Gunung Jadi Penggantinya

Rumornya, legenda AS Roma, Daniele De Rossi bersedia turun gunung menggantikan The Special One sebagai juru taktik AS Roma.

(Twitter/Fabrizio Romano)
Nasib Jose Mourinho sebagai pelatih AS Roma mulai goyang usai menelan kekalahan dari AC Milan di Liga Italia Serie A, Senin (15/1/2024) dini hari WIB. 

TRIBUN-MEDAN.com - Nasib Jose Mourinho sebagai pelatih AS Roma mulai goyang usai menelan kekalahan dari AC Milan di Liga Italia Serie A, Senin (15/1/2024) dini hari WIB.

AS Roma pun kini tengah mempertimbangkan untuk memecat Jose Mourinho.

Rumornya, legenda AS Roma, Daniele De Rossi bersedia turun gunung menggantikan The Special One sebagai juru taktik AS Roma.

Diketahui isu pemecatan Jose Mourinho dari kursi pelatih AS Roma semakin kuat berhembus ketika tim Serigala Ibu Kota tumbang dari AC Milan.

Bertanding di Stadion San Siro pada Senin (15/1/2024) dini hari tadi, AS Roma kalah 3-1 dari tuan rumah, AC Milan.

Gol-gol untuk kemenangan Rossoneri itu dicetak oleh Yacine Adli (11'), Olivier Giroud (56'), dan Theo Hernandez (84').

Baca juga: HASIL dan Klasemen Liga Italia, Inter dan Juventus Wajib Waspada, AC Milan Panaskan Persaingan Juara

Sementara AS Roma hanya mampu membalas satu gol saja lewat tendangan penalti Leandro Paredes (69').

Untuk diketahui, ini merupakan kekalahan kedua AS Roma setelah sebelumnya tim besutan Jose Mourinho itu takluk dari Lazio di Derby della Capitale.

Tidak hanya memperpanjang tren negatif, kekalahan atas Rossoneri membuat AS Roma semakin sulit menjangkau papan atas klasemen Liga Italia Serie A.

Skuad Giallorossi kini tertahan di posisi kesembilan dengan total 29 poin saja.

Melansir Sportmediaset via Romapress, pertanda pemecatan Jose Mourinho dalam beberapa hari mendatang mulai terlihat.

Baca juga: Vinicius Jr Kangkangi Rekor Ronaldo, Orang Pertama Hattrick di El Clasico, Tiru Selebrasi CR7

Kabarnya, hasil pertandingan AS Roma kontra AC Milan tidak sesuai dengan ekspektasi Dan Friedkin.

Rencana pembaruan kontrak untuk The Special One pun diyakini akan berujung dengan pemecatan.

Laporan yang sama mengklaim untuk sementara waktu kepelatihan akan diserahkan kepada legenda AS Roma, Daniele De Rossi.

Mantan kapten Giallorossi itu digadang-gadang jadi pelatih baru AS Roma apabila Jose Mourinho dipecat.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved