Liga Inggris

SIHIR de Bruyne Manchester City Comeback Permalukan Newcastle, Pep ke Jalur Juara

Hasil Liga Inggris, keajaiban hadir untuk Manchester City saat bertandang ke markas Newcastle

Editor: Dedy Kurniawan
AFP
Gelandang Manchester City Belgia #17 Kevin De Bruyne (tengah) merayakan bersama rekan satu timnya setelah mencetak gol kedua mereka selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Newcastle United dan Manchester City di St James' Park di Newcastle-upon-Tyne, timur laut Inggris pada bulan Januari 13, 2024 


Magis De Bruyne pun mewarnai malam keajaiban yang diciptakan Manchester City di kandang Newcastle United.

Kemenangan 2-3 melawan The Magpies melambungkan posisi Manchester City ke urutan kedua klasemen.

Dengan raihan 43 poin, Manchester City tinggal berjarak dua poin dari Liverpool selaku pemuncak klasemen.

Persaingan memperebutkan gelar juara pun kembali memanas setelah Manchester City kembali ke jalur kemenangan.

Magis De Bruyne yang Sulit Dibendung

Sejak pulih dari cedera hamstring, De Bruyne terhitung telah dimainkan Guardiola dalam dua laga terakhir Manchester City.

Meski menit bermainnya masih sedikit, De Bruyne tetap saja mampu berkontribusi bagi kemenangan Manchester City.

Pada laga sebelumnya melawan Huddersfield Town di Piala FA, De Bruyne mencatatkan satu assist dalam kemenangan lima gol tanpa balas Manchester City.


Assist yang diberikan De Bruyne yang masuk dari bangku cadangkan membuat Jeremy Doku tidak kesulitan mencetak gol.

Teranyar, De Bruyne menciptakan satu gol sekaligus satu assist saat mengantarkan Manchester City menang dramatis atas Newcastle United.

Dilansir Squawka, tambahan satu assist membuat De Bruyne telah menciptakan assist (103) lebih banyak ketimbang Frank Lampard (102).

Perkataan Jurgen Klopp yang Jadi Kenyataan

Beberapa waktu lalu, Jurgen Klopp selaku pelatih Liverpool telah mengirimkan sinyal tentang bahaya dari kembalinya De Bruyne.

"Semuanya positif. Tidak ada keraguan tentang itu," kata Jurgen Klopp dilansir Sportbible.

"Minggu lalu, Arsenal tergelincir, Tottenham juga merasakan hal yang sama,"

"Sekarang mereka (Man City) kembali masuk,"

“Kevin De Bruyne sedang melakukan pemanasan, seluruh negeri mulai berguncang," tambahnya.

Tak berselang lama setelah Klopp berujar, De Bruyne pun seakan membuktikan perkataan pelatih Liverpool itu benar adanya.


(*/Tribun-Medan.com) 

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved