Berita Internasional
Suami Pergoki Istri Pelukan dengan Pria Lain di Pinggir Jalan, Ternyata Sudah Setahun Selingkuh
Seorang suami baru-baru ini pergoki istrinya tengah berpelukan dengan pria lain. Pria itu pun patah hati.
Penulis: Rena Elviana Purba | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com - Seorang suami baru-baru ini pergoki istrinya tengah berpelukan dengan pria lain.
Pria itu pun patah hati, karena dia yakin bahwa laki-laki tersebut adalah selingkuhan istrinya.
Dilansir dari Sanook.com, Sabtu (13/1/2024) pria yang akrab disapa Tuan Fu itu mengaku sudah menikah selama kurang lebih 7 tahun.
Tuan Fu bertemu istrinya, Song melalui perkenalan seorang teman.
Mereka saling mengenal dan jatuh cinta dalam waktu singkat.
Lalu keduanya sepakat untuk menikah.
Kini pasangan suami istri itu tinggal di Provinsi Hubei, Tiongkok.
Tuan Fu mengaku sebelum menikah, dia bekerja di sebuah pabrik dekat rumahnya.
Tetapi gajinya tidak tinggi, sehingga dia memutuskan bekerja jauh untuk memperbaiki kehidupan keluarga kecilnya.
Tuan Fu memutuskan untuk pergi ke Fujian untuk mencari pekerjaan dengan gaji yang lebih baik.
Selama berpisah, dia selalu mengkhawatirkan istrinya di rumah.
Pria berusia 30 tahun itu selalu menyuruh istrinya untuk berhati-hati.
Diketahui, istrinya bekerja di pabrik sepatu setempat.
Pekerjaannya berat dan terkadang pulang larut malam.
Oleh karena itu, setiap tahun Tuan Fu pulang ke rumah.
| Tak Sadar Jadi Selingkuhan, Wanita Ini Syok Kekasihnya Ternyata Sudah Punya Istri dan Anak |
|
|---|
| Pulang Kerja Lebih Awal, Wanita Ini Syok Temukan Suami dan Kakak Perempuannya tanpa Busana di Dapur |
|
|---|
| Viral Paman Pengantin Pria Ditampar Penari Wanita Gegara Lakukan Pelecehan selama Dansa di Panggung |
|
|---|
| Viral Pengantin Wanita Diduga Kawin Lari dengan Selingkuhannya Beberapa Jam setelah Resmi Menikah |
|
|---|
| Baru 10 Hari Menikah, Janda Anak 4 Laporkan Suaminya atas Dugaan Pencurian dan Ancaman Kekerasan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Suami-pergoki-istri-pelukan-dengan-pria-selingkuhannya.jpg)