Berita Seleb

Baru 2 Minggu Nikah, Pinkan Mambo Bongkar Aib Arya Khan, Kecewa Sampai Robek-robek Baju

Pinkan Mambo mendadak meluapkan kekecewaannya terhadap Arya Khan. Ia sampai membanting surat nikah dan merobek baju

KOLASE/TRIBUN MEDAN
Baru 2 Minggu Nikah, Pinkan Mambo Bongkar Aib Arya Khan, Kecewa Sampai Robek-robek Baju 

Meski dikenal sebagai artis papan atas, Pinkan Mambo memiliki perjuangan tersendiri demi menikah dengan Arya Khan.

Dikutip dari Youtube SCTV pada Rabu (3/1/2024), ibunda Arya Khan menguak rahasia Pinkan Mambo saat meminta restu.

Baru Dinikahi Arya Khan, Ibu Mertua Kuliti Tabiat Pinkan Mambo Sejak Awal Kenal: Namanya Artis
Baru Dinikahi Arya Khan, Ibu Mertua Kuliti Tabiat Pinkan Mambo Sejak Awal Kenal: Namanya Artis

"Ya mula pertamanya dia minta ke ibu, Pinkan dulu minta direstui," kata Onia, ibunda Arya Khan.

Saat itu bunda Arya pun langsung memberikan restu untuk anaknya dan Pinkan Mambo untuk mengikat janji suci pernikahan.

"Kata ibu mah direstui, siapa aja anak ibu kalau ada jodohnya ya restuin aja," sambungnya.

Lebih lanjut ibunda Arya Khan mengatakan Pinkan Mambo adalah sosok yang ramah kendati berprofesi sebagai penyanyi kondang.

Dia bahkan memuji sikap menantunya yang tidak sombong.

"Asyik orangnya, ramah lucu, yang namanya artis kali ya nggak sombong, terbuka," bebernya.

Baca juga: Terungkap Alasan Pinkan Mambo Gonta-ganti Agama saat Menikah, Kini Suaminya Penjual Singkong

Kini ia pun hanya mendoakan yang terbaik untuk pernikahan Pinkan Mambo dan Arya Khan.

"Ya sebagai orang tua kita cuma bisa ngedoain aja lah," ujarnya.

Sebelumnya Pinkan Mambo gigit jari pernikahannya dengan Arya Khan tak direstui anaknya.

Pernikahan yang dilakukannya secara mendadak membuat Michelle Ashley kecewa dengan sikap ibunya.

Bahkan pernyataan Michelle Ashley yang tak menyetujui hubungan ibunya dengan Arya Khan sudah didengar Pinkan Mambo.

Pinkan Mambo pun membenarkan Michelle Ashley tak merestui hubungannya dengan Arya Khan.

Kendati demikian walau tak direstui, Pinkan Mambo masih ngotot untuk menikah dengan Arya Khan yang kini sudah menjadi suaminya.

Inilah sosok Arya Khan, suami baru Pinkan Mambo.
Inilah sosok Arya Khan, suami baru Pinkan Mambo. (KOLASE/TRIBUN MEDAN)
Sumber: Tribun Sumsel
Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved