Berita Viral

Terkuak Penyebab Jubir Timnas AMIN Indra Charismiadji Ditangkap: Penggelapan Pajak Rp 1,1 Miliar

Kubu AMIN buka suara terkait penangkapan Jubir Timnas AMIN Indra Charismiadji. 

HO
Juru Bicara Timnas AMIN ditangkap. Jubir Timnas AMIN Indra Charismiadji dikabarkan ditangkap pihak Kejaksaan.  

Sehingga saat ini, Indra Charismiadji berumur 47 tahun.

Selama ini, Indra Charismiadji dikenal sebagai sosok pemerhati dan praktisi pendidikan dengan spesialisasi di Pembelajaran Abad 21 atau pembelajaran berbasis teknologi digital.

Mengutip dari situs pribadinya, Indra Charismiadji mengaku lahir dari keluarga pendidik. Sehingga hal inilah yang membuatnya mencintai dunia pendidikan.

Indra Charismiadji meraih gelar sarjana setelah menyelesaikan pendidikan di University of Toledo, Ohio, Amerika Serikat.

Ia mendapatkan gelar ganda di bidang keuangan dan pemasaran.

Direktur Eksekutif Center for Education Regulations and Development Analysis (CERDAS) itu lantas melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi di Dana University, Ottawa Lake, Michigan, AS.

Indra Charismiadji juga pernah bekerja di sejumlah perusahaan di AS sebelum akhirnya kembali ke Indonesia pada 2002.

Misalnya Merril Lynch, Omnicare, dan Dana Corporation.

Sekembalinya di Tanah Air, Indra memilih berperan dalam mengembangkan mutu pendidikan di Indonesia.

Hal ini tak lepas dari sejumlah masalah pendidikan di Indonesia yang memantik dirinya untuk mewujudkan cita-cita memperbaiki sistem pendidikan di Indonesia.

Kiprah ayah dua anak di Indonesia dimulai dengan memperkenalkan Computer-Assisted Language Learning (CALL) atau pembelajaran bahasa dengan bantuan komputer untuk pertama kalinya di berbagai lembaga pendidikan.

Atas kontribusinya membangun pendidikan di Indonesia, Indra mendapat penghargaan Anugerah Pendidikan Indonesia dari Ikatan Guru Indonesia (IGI) pada 2018.

Pada 2019, Indra mengambil sebuah langkah yang besar dalam kariernya.

Ia beralih dari korporasi yang berorientasi pada laba menjadi pimpinan sebuah organisasi nirlaba dalam bidang pendidikan menjadi Direktur Eksekutif CERDAS.

Di bidang organisasi, Indra aktif sebagai Direktur Utusan Khusus Pendidikan Vox Populi Institute Indonesia, Ketua Dewan Pembina di Perkumpulan Sekolah Digital Indonesia.

Sumber: Tribunnews
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved