Berita Viral

VIRAL Kisah Driver Ojol Lulus Kuliah dari Hasil Ngojek, Raffi Ahmad Janji Biayai Nikahnya Kelak

Viral kisah seorang driver ojol bernama Baskoro yang lulus kuliah dari hasil ngojek hingga diberi hadiah fantastis oleh Raffi Ahmad

KOLASE/TRIBUN MEDAN
Viral kisah seorang driver ojol bernama Baskoro yang lulus kuliah dari hasil ngojek hingga diberi hadiah fantastis oleh Raffi Ahmad 

TRIBUN-MEDAN.COM – Viral kisah seorang driver ojol bernama Baskoro yang lulus kuliah dari hasil ngojek.

Adapun kisah driver ojol Baskoro yang lulus kuliah dari hasil biaya ngojek viral di media sosial.

Viralnya cerita Baskoro ini ternyata membawanya mendapat rezeki nomplok dari artis Raffi Ahmad.

Dimana karena kisahnya viral,  sosok Baskoro diundang ke sejumlah acara televisi salah satunya FYP Trans 7 di mana Raffi Ahmad menjadi salah satu pembawa acara.

Video Baskoro viral saat menceritakan dirinya yang membiayai kuliah dengan menyisihkan penghasilannya dari ojol untuk melanjutkan kuliah.

"Karena di negara kita lebih mementingkan strata daripada skill," kata Baskoro dikutip dari FYP Trans 7, Kamis (21/12/2023).

Rezeki nomplok driver ojol yang viral lulus kuliah dari hasil ngojek, Raffi Ahmad
Rezeki nomplok driver ojol yang viral lulus kuliah dari hasil ngojek, Raffi Ahmad beri hadiah fantastis.

Diketahui, sebelum menjadi ojol, Baskoro memang sempat bekerja di sebuah perusahaan.

Akan tetapi karena latar belakang pendidkan, karier Baskoro pun tidak berkembang.

Karena itu, ia pun memutuskan untuk mengejar pendidikan di perguruan tinggi.

Kini ia mengaku sudah mulai bekerja lagi, dan menjadi driver ojol menjadi kerja sampingan.

"Lumayan buat tambah-tambah nabung, sama biaya nikah nanti," lanjutnya.

Raffi Ahmad yang mendengar cerita Baskoro pun menawarkan tempat menggelar pernikahan.

Hal itu lantaran Raffi Ahmad kagum dengan pemuda yang giat dan kerja keras tersebut.

"Di gedung Rans di atas boleh. Kalau kamu mau nikah, saya sediakan tempatnya di kantor saya di atas, itu 200 orang bisa," ucap Raffi.

"Nanti saya kasih grats buat kamu karena dia menginspirasi," ujarnya.

Baca juga: Gelar Razia jelang Libur Nataru 2024, BNNK Sergai Temukan Empat Sopir Positif Sabu

Baca juga: MENOHOK! Wapres Ma’ruf Amin Tanggapi Kritikan Cak Imin Soal Jalan Tol : Bukan Untuk Tukang Becak

Sumber: TribunStyle.com
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved