Cak Imin Kampanye di Sumut

Berita Foto: DITANYA soal Baliho 'Tolak Cawapres Asam Sulfat' di Kota Medan, Cak Imin Tertawa Lepas

Cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar tertawa lepas saat ditanya tentang adanya sejumlah baliho bertuliskan "Tolak Cawapres Asam Sulfat".

Penulis: Anugrah Nasution | Editor: Abdan Syakuro
Berita Foto: DITANYA soal Baliho 'Tolak Cawapres Asam Sulfat' di Kota Medan, Cak Imin Tertawa Lepas - 08122023_KAMPANYE-MUHAIMIN-ISKANDAR_ABDAN-SYAKURO-1.jpg
TRIBUN MEDAN/ABDAN SYAKURO
Calon wakil presiden nomor urut 1 Muhaimin Iskandar berswafoto bersama relawan di Grand Kanaya Hotel Jalan Darussalam Nomor 12, Sei Sikambing D, Kecamatan Medan Petisah, Kota Medan, Jumat (8/12). Acara tersebut dihadiri ribuan relawan partai pengusung pasangan Capres-Cawapres Anies Baswedan Muhaimin Iskandar.
Berita Foto: DITANYA soal Baliho 'Tolak Cawapres Asam Sulfat' di Kota Medan, Cak Imin Tertawa Lepas - 08122023_KAMPANYE-MUHAIMIN-ISKANDAR_ABDAN-SYAKURO-2.jpg
TRIBUN MEDAN/ABDAN SYAKURO
Calon wakil presiden nomor urut 1 Muhaimin Iskandar menyampaikan orasi kepada relawan di Grand Kanaya Hotel Jalan Darussalam Nomor 12, Sei Sikambing D, Kecamatan Medan Petisah, Kota Medan, Jumat (8/12). Acara tersebut dihadiri ribuan relawan partai pengusung pasangan Capres-Cawapres Anies Baswedan Muhaimin Iskandar.
Berita Foto: DITANYA soal Baliho 'Tolak Cawapres Asam Sulfat' di Kota Medan, Cak Imin Tertawa Lepas - 08122023_KAMPANYE-MUHAIMIN-ISKANDAR_ABDAN-SYAKURO-6.jpg
TRIBUN MEDAN/ABDAN SYAKURO
Calon wakil presiden nomor urut 1 Muhaimin Iskandar menyampaikan orasi kepada relawan di Grand Kanaya Hotel Jalan Darussalam Nomor 12, Sei Sikambing D, Kecamatan Medan Petisah, Kota Medan, Jumat (8/12). Acara tersebut dihadiri ribuan relawan partai pengusung pasangan Capres-Cawapres Anies Baswedan Muhaimin Iskandar.
Berita Foto: DITANYA soal Baliho 'Tolak Cawapres Asam Sulfat' di Kota Medan, Cak Imin Tertawa Lepas - 08122023_KAMPANYE-MUHAIMIN-ISKANDAR_ABDAN-SYAKURO-10.jpg
TRIBUN MEDAN/ABDAN SYAKURO
Calon wakil presiden nomor urut 1 Muhaimin Iskandar (tengah) berdoa bersama para relawan di Grand Kanaya Hotel Jalan Darussalam Nomor 12, Sei Sikambing D, Kecamatan Medan Petisah, Kota Medan, Jumat (8/12). Acara tersebut dihadiri ribuan relawan partai pengusung pasangan Capres-Cawapres Anies Baswedan Muhaimin Iskandar.
Berita Foto: DITANYA soal Baliho 'Tolak Cawapres Asam Sulfat' di Kota Medan, Cak Imin Tertawa Lepas - 08122023_KAMPANYE-MUHAIMIN-ISKANDAR_ABDAN-SYAKURO-11.jpg
TRIBUN MEDAN/ABDAN SYAKURO
Para relawan menyanyikan yel-yel bersama saat mengikuti kampanye calon wakil presiden nomor urut 1 Muhaimin Iskandar di Grand Kanaya Hotel Jalan Darussalam Nomor 12, Sei Sikambing D, Kecamatan Medan Petisah, Kota Medan, Jumat (8/12). Acara tersebut dihadiri ribuan relawan partai pengusung pasangan Capres-Cawapres Anies Baswedan Muhaimin Iskandar.

TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Calon Wakil Presiden nomor urut 1 Muhaimin Iskandar atau Cak Imin tertawa lepas saat ditanya tentang adanya sejumlah baliho bertuliskan "Tolak Cawapres Asam Sulfat" yang ditemukan di Kota Medan.

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu pun hanya menjawab singkat.

Sambil tertawa, Cak Imin mengatakan belum mengetahui tentang keberadaan baliho tersebut.

"Saya tidak tahu," ujar Cak Imin kepada awak media usai kampanye di GOR Binjai, Jumat (8/12/2023) sore.

Kendati begitu, Cak Imin menilai itu adalah hal biasa yang merupakan ekspresi dari masyarakat yang ada di Kota Medan.

"Ya itu reaksi biasa, reaksi masyarakat," tuturnya.

Diketahui, spanduk berlatar merah dengan tulisan "Tolak Cawapres Asam Sulfat" mejeng di beberapa titik di Kota Medan pada Kamis (7/12/2023) kemarin.

Antara lain, di Jalan Mongonsidi dan Simpang Pemda Kota Medan.

Pantauan Tribunmedan.com, spanduk yang berada di Jalan Mongonsidi diikatkan di antara dua pohon tepat berada di pinggir jalan.

Belum diketahui siapa yang meletakkan spanduk tersebut, namun adanya spanduk tersebut mendapatkan perhatian dari para pengendara.

Keberadaan spanduk tersebut diyakini sebagai bentuk kritik terhadap calon wakil presiden Gibran Rakabuming Raka.

Hal itu merujuk pada pernyataan anak Presiden Jokowi itu yang salah mengucapkan perihal pencegahan stunting dengan memberikan kandungan asam sulfat kepada ibu hamil.

Belakangan Gibran meminta maaf dan merevisi pernyataannya bahwa zat yang dimaksud adalah asam folat.

Sementara itu, Gerindra Sumut enggan menanggapi ejekan yang disampaikan terhadap Gibran Rakabuming Raka.

"Kami tidak akan meladeni ejekan yang disampaikan terhadap pasangan presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto dan Gibran. Seperti yang disampaikan ketua umum, pelaksanaan pemilu 2024 harus berjalan dengan riang gembira tidak dengan saling mengejek. Tapi kita yakin semakin diejek, dibully, maka elektabilitas semakin melejit," kata Sekretaris Gerindra Sumut, Sugiat Santoso, kepada Tribun Medan, Kamis (7/12/2023).

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved