Cerita Seleb
Detik-detik Kiki Fatmala Meninggal, Tak Sadarkan Diri Sepekan dan Bikin Wasiat Meski Tak Punya Anak
Inilah detik-detik aktris Kiki Fatmala meninggal dunia pada hari Jumat, 1 Desember 2023, kemarin yang tak disangka-sangka keluarga
TRIBUN-MEDAN.COM – Inilah detik-detik aktris Kiki Fatmala meninggal dunia pada hari Jumat, 1 Desember 2023, kemarin.
Diketahui, sejak November 2021 lalu, Kiki Fatmala divonis mengidap penyakit kanker paru-paru stadium IV.
Kiki Fatmala akrtis yang terkenal berkat perannya sebagai hantu di sinetron Si Manis Jembatan Ancol itu meninggal dunia pada usia 56 tahun.
Adapun sang adik Kiki Fatmala, Maruef Ashary menahan tangis saat menceritakan detik-detik wafatnya sang artis.
Maruef Ashary pilu lantaran kepergian Kiki Fatmala sempat tak disangka-sangka keluarga.
Sebab sebelum meninggal dunia, Kiki Fatmala tak dirawat di rumah sakit ataupun mengeluh sakit.
Karenanya saat mendengar kabar Kiki Fatmala meninggal dunia hari ini, Jumat (1/12/2023), Maruef Ashary tersentak.
Maruef Ashary pun mengurai detik-detik sang kakak berpulang ke pangkuan Tuhan.
Diakui Maruef Ashary, Kiki Fatmala meninggal dunia secara mendadak.
"(Kiki Fatmala meninggal) Tidak menyusahkan alhamdulillah, tidak merepotkan banyak orang, tidak merepotkan keluarga, dia meninggal begitu saja," ujar Maruef Ashary.
Sebelum wafat, Kiki tak dirawat di rumah sakit.
Hingga di tengah malam, Kiki Fatmala membuat keluarganya terkejut karena tiba-tiba dinyatakan meninggal dunia.
"Dia tidak dirawat, meninggal di rumah jam 1 malam," ucap Maruef Ashary.
Kendati demikian, Maruef Ashary menyebut kakaknya memang sempat mengeluh kurang sehat.
Namun Maruef tak menyangka bahwa Kiki Fatmala tengah merasakan sakit yang luar biasa.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/PILU-Ozy-Syahputra-Kiki-Fatmala-Meninggal-Saat-Ulang-Tahunnya-Kadonya-Kabar-Duka-dari-Sahabat-Aku.jpg)