Viral Medsos
Viral Pengendara Motor Wanita Dilecehkan Pak Ogah, Korban Sampai Syok
Pengakuan seorang pengendara motor wanita dilecehkan oleh pak ogah viral di media sosial.
Penulis: Istiqomah Kaloko | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com – Pengakuan seorang pengendara motor wanita dilecehkan oleh pak ogah viral di media sosial.
Pengendara motor tersebut dilecehkan oleh seorang pengatur lalu lintas liar atau pak ogah saat dirinya sedang putar arah di Jalan AP Pettarani, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
Pengalaman pengendara yang dilecehkan oleh pak ogak itu kemudian diceritakannya di akun Instagram @mksinfo.official.
Dalam unggahan itu, wanita itu mengaku menjadi korban pelecehan ketika sedang memutar arah di wilayah tersebut.
Menurut keterangan korban, yang tidak disebutkan namanya, pelecehan tersebut terjadi di bagian paha.
Melalui unggahan itu, korban memberikan peringatan kepada sesama wanita yang sering menggunakan motor dan berputar arah di depan Zazil Bakery agar berhati-hati.
"Disana ada pak ogah yang kurang ajar, bapak-bapak sering berdiri di sana, seakan-akan membantu putar balik orang, tapi malah selalu mengambil bagian dalam," ungkapnya.
"Saya mau kasih warning buat cewek cewek yang naik motor dan sering putar balik di jalan ap.pettarani depan zazil bakery,
Disana ada pak ogah yang kurang ajar bapak bapak sering emang disana berdiri mau kasih putar balik orang tapi selalu ambil bagian dalam," tulisnya.
Korban mengungkapkan bahwa insiden tersebut membuatnya syok dan tidak mampu berkata-kata.
Korban menyebut bahwa kejadian kurang menyenangkan yang dialaminya itu terjadi pada hari Sabtu.
"Waktu hari sabtu sore dia lecehkan ka,pas saya putra balik disana tiba tiba dia pegang paha ku, saat itu saya shock dan tidak bisa bicara," tulisnya lagi.
"Baru sekarang sy share ini ke kita min,krn kurasa perlu ka untuk kasih aware ke yang lainnya agar lebih hati hati supaya tidak jadi korban juga seperti saya," sambungnya.
Saat ini, terduga pelaku dengan inisial MI (61) telah berhasil diamankan oleh Polsek Panakkukang.
Menurut keterangan, MI mengakui perbuatannya melecehkan pengendara motor wanita, dan mengaku kejadian serupa telah terjadi sebanyak 3 kali kepada pengendara yang berbeda.
| REKAM JEJAK Brigjen Yusri Yunus, Daftar Jabatan Penting di Polri Pernah Diemban Yusri Yunus |
|
|---|
| DUDUK PERKARA Oknum TNI Prada SA Ngamuk di Tempat Hiburan Malam, TNI AD Usut Asal Senjata Api |
|
|---|
| SOSOK Brigjen Yusri Yunus Petinggi Polri Meninggal Tadi Malam, Yusri Rekan Seangkatan Kapolri |
|
|---|
| Nasib Oknum Polisi M Yunus Tendang Pengendara, Kapolres Prabumulih Diminta Bertindak, Kronologinya |
|
|---|
| Paniknya Pejabat Ini Tiba-tiba Didatangi Petugas dan Ditangkap, Puluhan Juta Uang di Bawah Meja |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/seorang-pasien-di-RSUD-RA-Kartini-Jepara-Jateng-mengaku-menjadi-korban-pelecehan.jpg)