Sumut Terkini
Ratusan Rumah di Piasa Ulu Terendam Banjir, Ketinggian Air Hingga Sedada Orang Dewasa
Kepala Desa Piasa Ulu, Imam, menjelaskan banjir kali ini merupakan yang terparah sejak 2017 silam.
Penulis: Alif Al Qadri Harahap | Editor: Ayu Prasandi
TRIBUN-MEDAN.com,KISARAN- Ratusan rumah di di Desa Piasa Ulu, Kecamatan Tinggi Raja, Kabupaten Asahan terendam banjir, Selasa(21/11/2023).
Banjir memiliki ketinggian yang bervariasi mulai dari selutut, hingga sedada orang dewasa.
Arus air yang deras, memaksa warga harus menerobos air meskipun sempat nyaris terseret. Beruntung warga lainnya berhasil menolong korban.
Kepala Desa Piasa Ulu, Imam, menjelaskan banjir kali ini merupakan yang terparah sejak 2017 silam.
"Kalau dari 2017 hingga sekarang, ini merupakan yang terparah. Banjir merendam seluruh akses jalan desa hingga membuat aktivitas terganggu," kata Imam, Selasa(21/11/2023).
Selain itu, gedung sekolah ikut direndam banjir dan terpaksa sekolah harus dihentikan.
"Ketinggian terparah sampai se dada orang dewasa, kalau yang terendah itu sedengkul kaya di Kantor Desa ini," katanya.
Ungkapnya, sebanyak enam dusun di Desa Piasa Ulu yang terendam banjir hingga 500 kepala keluarga.
(cr2/tribun-medan.com)
Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News
Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter