Berita Viral

Wakil Bupati Lampung Tengah Kaget saat Sidak Kantor Kecamatan, Tak Ada Satu Pun Pegawai di Jam Kerja

Momen Wakil Bupati Lampung Tengah, Ardito Wijaya melakukan sidak (inspeksi mendadak) ke kantor Kecamatan Pubian viral di media sosial.

|
Penulis: Istiqomah Kaloko |
Instagram.com/@terang_media
Viral Wakil Bupati Lampung Tengah, Ardito Wijaya kaget tak ada karyawan di kantor Kecamatan Pubian ketika melakukan sidak (inspeksi mendadak) Rabu, (8/11/2023) 

TRIBUN-MEDAN.com - Momen Wakil Bupati Lampung Tengah, Ardito Wijaya melakukan sidak (inspeksi mendadak) ke kantor Kecamatan Pubian viral di media sosial.

Pasalnya saat melakukan sidak, Wakil Bupati Lampung Tengah tersebut menemukan kantor kecamatan dalam keadaan kosong.

Baca juga: Sidak ke Pasar Pringgan, Dinas Ketahanan Pangan Medan Bawa 15 Sampel Beras untuk Diuji Laboratorium

Dalam video yang beredar, terlihat kantor kecamatan tersebut sama sekali tak ada pegawai.

Padahal berdasarkan keterangan dalam unggahan Instagram @terang_media, Wakil Bupati tersebut melakukan sidak saat jam kerja.

"Parah... Ga ada Satupun Pegawai saat jam kerja, di kantor kecamatan Pubian, Kab. Lampung tengah," isi narasi dalam keterangan unggahan itu.

Video berdurasi 1 menit 2 detik menunjukkan Wakil Bupati Lampung Tengah, Ardito Wijaya, sedang melakukan inspeksi mendadak di kantor kecamatan Pubian, Kabupaten Lampung Tengah.

Dalam situasi ini, Wakil Bupati mengungkapkan keheranannya atas kekosongan kantor pada hari Rabu, (8/11/2023), yang seharusnya adalah hari kerja.

Wakil Bupati tiba pada jam 11 tepat, tetapi tidak menemukan satu pun pegawai di tempat tersebut.

"Tidak ada orang sama sekali, sekarang masih jam 11 lewat, saya tiba jam 11 tepat," ucap Ardito Wijaya sambil mengarahkan ke arah jam tangannya.

Ardito Wijaya, yang biasanya melihat keberadaan perangkat desa atau kecamatan hingga jam istirahat pukul 12.00, terkejut melihat kekosongan total di kantor tersebut.

Video ini menjelaskan bahwa dari awal kehadiran Wakil Bupati, tidak ada tanda-tanda keberadaan pegawai, dan kantor bahkan tidak dikunci padahal tak ada pemberitahuan sebelumnya.

Ardito Wijaya mengakui ketidaktahuannya terhadap keberadaan para pegawai kecamatan, sehingga ia secara cermat memeriksa ruangan demi ruangan untuk memastikan tidak ada yang terlewatkan.

Wakil Bupati kemudian memasuki ruangan, namun betapa herannya ia menemukan komputer yang masih menyala.

Komputer yang menyala itu tampak semuanya ditinggalkan.

Jika memang saat itu kantor tutup, seharusnya komputer tersebut tidak menyala.

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved