Berita Internasional
Wanita Rela Keluarkan Banyak Uang demi Balas Dendam, Pasang Iklan Permalukan Pacarnya yang Selingkuh
wanita itu memasang iklan besar di jalan pusat kota London dan menuliskan pesan bahwa kekasihnya tidak setia.
Penulis: Rena Elviana Purba | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com - Seorang wanita rela mengeluarkan banyak uang untuk mempermalukan pacarnya yang selingkuh.
Tak tanggung-tanggung, wanita itu memasang iklan besar di jalan pusat kota London dan menuliskan pesan bahwa kekasihnya tidak setia.
Kini video iklan besar milik wanita itu viral di media sosial dan menuai banyak komentar dari netizen.
Dikutip Tribun-medan.com dari Dailystar.co.uk, Senin (6/11/2023) gadis muda bernama Sarah itu mengaku telah berpacaran dengan kekasihnya selama 7 tahun.
Hubungan mereka berjalan dengan lancar dan semakin romantis.
Tetapi baru-baru ini Sarah mendapat kabar bahwa pacarnya bernama Daniel Patel selingkuh dengan wanita lain.
Sarah tak langsung mempercayai kabar tersebut sehingga dia mencari tahu kebenaran kabar tersebut.
Hingga akhirnya Sarah tak sengaja membaca pesan yang masuk ke dalam ponsel kekasihnya.
Dalam pesan tersebut, wanita lain memanggil kekasihnya dengan sebutan sayang.
Tak hanya itu saja, Daniel Patel juga mengirimkan pesan yang begitu mesra kepada wanita selingkuhannya sehingga Sarah yakin bahwa kekasihnya telah selingkuh.
Gadis muda itu kaget dan patah hati saat mengetahui kekasihnya ternyata tidak menghargai hubungan mereka yang sudah terjalin selama 7 tahun dengan cara mengkhianatinya.
Sarah ingin membalas dendam dan mencari cara untuk mempermalukan kekasihnya.
Gadis itu mendengar kabar bahwa setiap orang bisa memasang iklan besar di jalan pusat kota London dengan mengeluarkan uang yang banyak.
Sarah segera menghubungi kantor iklan tersebut dan bersedia mengeluarkan banyak uang demi mempermalukan kekasihnya.
"Tulis surat di iklan digital untuk memberi pelajaran kepada kekasih yang tidak setia," ungkap Sarah.
| Buntut Lecehkan Gadis, Pria Ini Justru Alami Nasib Tragis: Lidahnya Digigit hingga Putus |
|
|---|
| Perselingkuhan Calon Suami Terungkap, Wanita Temukan Notifikasi Mesra dari Selingkuhan jelang Nikah |
|
|---|
| Tak Sadar Jadi Selingkuhan, Wanita Ini Syok Kekasihnya Ternyata Sudah Punya Istri dan Anak |
|
|---|
| Pulang Kerja Lebih Awal, Wanita Ini Syok Temukan Suami dan Kakak Perempuannya tanpa Busana di Dapur |
|
|---|
| Viral Paman Pengantin Pria Ditampar Penari Wanita Gegara Lakukan Pelecehan selama Dansa di Panggung |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Wanita-Ini-Balas-Dendam-dengan-Pasang-Iklan-Mempermalukan-Pacarnya.jpg)