Piala Dunia U17 2023
JADWAL Timnas U-17 Indonesia di Piala Dunia U-17, Figo: Target Lolos 16 Besar Harus Dilalui
Gelandang Timnas U-17 Indonesia, Figo Dennis, mengakui bahwa target lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 tidak mudah dicapai
TRIBUN-MEDAN.com - Timnas U-17 Indonesia dijadwalkan memulai pertarungan di Piala Dunia U-17 2023 pada Jumat (10/11/2023).
Gelandang Timnas U-17 Indonesia, Figo Dennis, mengakui bahwa target lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 tidak mudah dicapai. Tetapi, dia justru semakin termotivasi.
Seperti diketahui, Timnas U-17 Indonesia bakal menghadapi Piala Dunia U-17 2023 yang berlangsung pada 10 November hingga 2 Desember mendatang.
Dalam turnamen ini, tim asuhan Bima Sakti bergabung dalam Grup A bersama Ekuador, Panama, dan Maroko.
Garuda Asia bakal memulai perjuangannya di ajang dua tahunan ini dengan melawan Ekuador.
Figo Dennis dan kawan-kawan bakal menjalani laga pembukaan Piala Dunia U-17 2023 melawan Ekuador di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada 10 November mendatang.
Baca juga: ELKAN Baggott Buat Sejarah, Pemain Timnas Indonesia yang Pertama Cetak Gol di Piala Liga Inggris
Untuk menghadapi ajang ini, Timnas U-17 Indonesia telah mempersiapkan diri dengan maksimal.
Timnas U-17 Indonesia bahkan telah menjalani pemusatan latihan (TC) di Jerman.
Selama berada di Jerman, Timnas U-17 Indonesia menjalani tujuh laga uji coba.
Tentu saja agenda ini digelar sebagai persiapan Tim Merah Putih menghadapi Ekuador, Panama, dan Maroko.
Dalam debutnya di Piala Dunia U-17, Timnas U-17 Indonesia menatap tantangan yang tidak mudah.
Garuda Asia memiliki beban tinggi yakni target lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023.
Sejak awal Timnas U-17 Indonesia ditargetkan untuk lolos ke babak 16 besar.
Baca juga: Indonesia vs Ekuador Duel Piala Dunia U-17 2023, Berikut Daftar Pemain Timnas Indonesia U-17
Pasalnya, PSSI tak ingin Tim Merah Putih hanya berpartisipasi.
Akan tetapi, Figo Dennis dan kawan-kawan diharapkan juga bisa menampilkan yang terbaik.
Jadwal Timnas U-17 Indonesia di Piala Dunia U-17
Jadwal Timnas U-17 Indonesia
Piala Dunia U-17 2023
Timnas U-17 Indonesia
| Paris Brunner Jadi Pemain Terbaik Piala Dunia U17, Kunci Sukses : Dengarkan Orangtuamu |
|
|---|
| Juara Piala Dunia U17, Konstantin Heide jadi Pahlawan Der Panzer, Penerus Kiper Tangguh Jerman |
|
|---|
| SEDANG BERLANGSUNG Final Piala Dunia U17 2023 Jerman Vs Prancis, Akses Live Streamingnya di Sini |
|
|---|
| PREDIKSI Final Piala Dunia U17 Perancis vs Jerman, Les Bleus Superior dari Der Panzer |
|
|---|
| LIVE Streaming Jerman Vs Prancis Final Piala Dunia U17 2023 Jam 19.00 WIB, Akses Siaran via HP |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Pemain-timnas-indonesia-figo.jpg)