Berita Internasional
Istrinya Hamil setelah Steril, Suami Paksa Aborsi hingga Akhirnya Menyesal setelah Tahu Kebenarannya
Sang suami mulai curiga bahwa istrinya pernah menjalin hubungan terlarang dengan pria lain dan tiba-tiba hamil.
Penulis: Putri Chairunnisa | Editor: Randy P.F Hutagaol
TRIBUN-MEDAN.com – Prasangka buruk kerap kali membuat seseorang melakukan sesuatu yang tak seharusnya seperti kejadian suami paksa istri aborsi karena hamil setelah steril.
Aksi suami paksa istri aborsi karena hamil setelah steril itu terjadi di provinsi Zhejiang, Tiongkok.
Dikutip tribun-medan.com dari eva.vn, aksi suami paksa istri aborsi karena hamil setelah steril itu malah berujung pada penyesalan.
Meskipun Tiongkok telah mengizinkan kelahiran anak kedua, banyak pasangan masih memilih untuk memiliki satu anak saja untuk mengurangi beban ekonomi karena tekanan pada perawatan anak dan kesehatan jangka panjang.
Hal itu pula yang membuat banyak pasangan menggunakan metode sterilisasi untuk menghindari memiliki anak lagi.
Li Yu dan suaminya, Wang adalah salah satu dari pasangan tersebut.
Setelah 4 tahun menikah, Li Yu dan Wang dikaruniai seorang putra yang tampan.
Setelah sang putra lahir, pasangan ini juga banyak menemui kesulitan dan tekanan karena harus mengasuh anak dan mencari uang untuk menghidupi keluarga.
Hal itu membuat mereka merasa kehidupannya menjadi semakin melelahkan.
Setelah banyak pertimbangan, Wang dan Li Yu memutuskan untuk tidak memiliki anak kedua dan hanya fokus membesarkan seorang putra.
Karena tidak ingin istrinya menderita, pada bulan April 2020, Wang memutuskan menjalani operasi vasektomi untuk mencegah memiliki anak lagi.
Namun setengah tahun kemudian, Li Yu tiba-tiba merasa mual, tidak bisa makan atau minum apa pun dan merasa lelah sepanjang waktu.
Melihat istrinya seperti itu, Wang sangat khawatir dan segera membawa Li Yu ke rumah sakit untuk pemeriksaan.
Kemudian, dokter mengumumkan hasil yang mengejutkan suami dan istri tersebut.
Ternyata Li Yu sedang hamil 3 bulan.
| Suami Kendarai Motor dan Gendong Anak Lintas Provinsi lalu Tangkap Basah Istri yang sedang Selingkuh |
|
|---|
| Syok Calon Suaminya Alami Cacat Mata Sebelah, Pengantin Wanita Batalkan Pernikahan |
|
|---|
| Curiga Ada Maling seusai Mendengar Suara Aneh, Suami Justru Temukan Istri Selingkuh dengan Tetangga |
|
|---|
| Suami Diam-diam Pergoki Istri Bersama Pria Lain di Mobil, Alasan Sang Istri Selingkuh Jadi Sorotan |
|
|---|
| Buntut Lecehkan Gadis, Pria Ini Justru Alami Nasib Tragis: Lidahnya Digigit hingga Putus |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/ilustrasi-wanita-hamil-oleh-kapolsek.jpg)