Bupati Ashari: Memelihara PMKS Adalah Tugas Terpenting Negara
Bupati Deliserdang, H Ashari Tambunan menekankan memelihara orang-orang yang tidak lagi mampu diurus keluarganya dan tidak mampu lagi mengurus dirinya
"Sudah pernah ada orang yang mau datang, cuma masih tidak mau karena kekurangan perawat. Bulan 11 (November) ini, mudah-mudahan perawat sudah tersedia. Sehingga bisa membantu warga Deliserdang yang memiliki anggota keluarga, anak berkebutuhan khusus yang perlu dijaga ketika orangtuanya bekerja," papar Kadis Sosial.
Untuk saat ini, RPS Beringin sedang menampung lima orang. Dari lima orang itu, satu di antaranya harus bed rest atau istirahat total.
Kemudian, ada juga orang dari Palembang, dan warga Deli Tua yang selama dua tahun belakangan ini tinggal di masjid.
"Sekarang lagi stroke dan dibawa ke sini. Nanti akan ditelusuri di mana keluarganya, akan kita kembalikan atau ke panti yang bersedia menerimanya," sebut Kadis Sosial.
Acara ini juga dirangkai dengan pemberian bantuan sembilan bahan pokok (sembako) kepada Panti Jompo Nurul Jannah, Panti Rehabilitasi Bimbingan Kasih Sejahtera, Panti Rehabilitasi Yayasan Rahmani Kasih, Panti Rehabilitasi Yayasan Khapi, Panti Rehabilitasi Yayasan Anugerah Terindah dan lainnya itu.
Baca juga: Bupati Ajak Masyarakat Berkontribusi Wujudkan Deliserdang Maju dan Sejahtera
Hadir di kegiatan itu, Wakil Bupati Deliserdang, HM Ali Yusuf Siregar; Sekretaris Daerah, H Timur Tumanggor SSos MAP; Kepala BPN Deliserdang, Abdul Rahim SH MKn; Ketua TP PKK Deliserdang, Ny Yunita Ashari Tambunan; Wakil Ketua TP PKK Deliserdang, Ny Sri Pepeni Yusuf Siregar.
Selain itu, Ketua Dharma Wanita Persatuan Deliserdang, Ny Boya Timur Tumanggor; para staf ahli, asisten, pimpinan organisasi perangkat daerah, unsur Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika) Lubukpakam, Kepala UPT Pemerintah Lubukpakam, kades/lurah se-Lubukpakam; Ketua TP PKK Lubukpakam, Ny Vera Syahdin Setia Budi Pane;
Hadir juga, Ketua Persit KCK Koramil 06/LP, Ny Wisuda Heriyuza Lubis Poniman; Ketua Bhayangkari Polsek Lubukpakam, Ny Rita Hendri Yanto Sihotang; Ketua Panwascam Lubukpakam, Yolanda Theresia Siregar, dan lainnya.(*)
| Persoalan Bidan Viral yang Mengeluh Susah Naik Pangkat Dituntaskan Gubernur Bobby Nasution |
|
|---|
| Pemkab Deliserdang Dukung Penuh Penguatan Ketahanan Pangan TNI AL |
|
|---|
| Jelita Asri Ludin Tambunan: Perempuan Deliserdang Tokoh Pembangunan |
|
|---|
| Sumpah Pemuda, Lahirnya Kesadaran Nasional Jadikan Indonesia Merdeka & Bersatu |
|
|---|
| Pagar Merbau Art Festival 2025, Wujud Nyata Lestarikan Seni dan Budaya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/RPS-Beringin-Dinas.jpg)