Liga Champions

JAM Tayang Live Streaming Sevilla Vs Arsenal Malam Ini, Arteta Kasih Kepercayaan Kiper Pinjaman

Jam tayang laga Sevilla Vs Arsenal Liga Champions di Stadion Ramón Sánchez Pizjuán pada Rabu (25/10/2023) dini hari pukul 02.00 WIB.

Twitter/Arsenal
Jam tayang laga Sevilla Vs Arsenal Liga Champions di Stadion Ramón Sánchez Pizjuán pada Rabu (25/10/2023) dini hari pukul 02.00 WIB. 

TRIBUN-MEDAN.com - Arsenal dijadwalkan bertandang ke markas Sevilla dalam lanjutan Liga Champions 2023-2024 yang berlangsung Selasa (24/10/2023) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Jam tayang laga Sevilla Vs Arsenal Liga Champions di Stadion Ramón Sánchez Pizjuán pada Rabu (25/10/2023) dini hari pukul 02.00 WIB.

Laga Sevilla vs Arsenal ini tak disiarkan SCTV, tapi bisa disaksikan via live streaming TV Online.

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, memberi isyarat bahwa David Raya akan tetap menjadi kiper utama saat melakoni laga tandang melawan Sevilla meskipun tampil buruk ketika berhadapan dengan Chelsea.

Untuk penjaga gawang, Mikel Arteta tetap memercayakan posisi tersebut diisi oleh David Raya.

Baca juga: LIVE SCTV Man United Vs Copenhagen, MU Wajib Menang, Rasmus Hojlund Harus Sakiti Mantan dan Adiknya

Hal ini terlepas dari penampilannya yang gagal melakukan penyelamatan dari gol Mykhailo Mudryk dalam laga melawan Chelsea di Stamford Bridge.

Kiper berusia 28 tahun itu didatangkan dengan status pinjaman dari Brentford sehingga penampilannya selalu diperhatikan jika Arsenal ingin mengontraknya lebih lama.

Publik bingung dengan keputusan Arteta yang lebih memilih memainkannya daripada Aaron Ramsdale.

Raya telah menjadi starter dalam 5 pertandingan terakhir di Liga Inggris, tepatnya dimulai saat berhadapan dengan Everton.

Mikel Arteta akhirnya bisa membawa Arsenal menang atas Manchester City di Liga Inggris pekan ke-8, Minggu (8/10/2023)
Mikel Arteta akhirnya bisa membawa Arsenal menang atas Manchester City di Liga Inggris pekan ke-8, Minggu (8/10/2023) (Twitter/Premier League)

Baca juga: PREDIKSI SKOR Man United vs FC Copenhagen Malam Ini, Head to Head Link Live MU vs Copenhagen

Dua pertandingan awal Liga Champions, ia juga menjadi kiper utama.

Dari penampilannya yang gagal menyapu tendangan Mudryk, ada indikasi bahwa ia akan dicadangkan dan digantikan oleh Ramsdale.

Kiper asal Inggris itu tidak masuk skuad saat melawan Chelsea pekan lalu karena kelahiran putranya.

Kini Ramsdale telah kembali dan masuk skuad untuk menjalani pertandingan Liga Champions.

Meski begitu, Arteta masih menaruh kepercayaan kepada Raya meskipun ia mengatakan bahwa ada opsi rotasi untuk kiper.

Arteta juga mengatakan kesalahan dalam sepak bola pasti terjadi, seperti dilansir BolaSport.com dari Metro.co.uk.

Baca juga: JADWAL Siaran Langsung Liga Champions Live SCTV Malam Ini, Galatasaray Vs Munchen, MU Vs Copenhagen

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved