Liga Spanyol
HASIL Liga Spanyol Tadi Malam, Barcelona Diselamatkan Bocah 17 Tahun,Tinggal 1 Poin dari Real Madrid
Hasil imbang yang diraih oleh Real Madrid pada pekan ini membuka kesempatan lebar bagi Barcelona.
TRIBUN-MEDAN.com - Hasil Liga Spanyol tadi malam, Barcelona diselamatkan bocah 17 tahun berhasil menang tipis dari Athletic Bilbao, Senin (23/10/2023).
Klasemen Liga Spanyol 2023-2024 menempatkan Barcelona yang tinggal sejengkal dari penguasa berkat kemenangan tipis.
Hasil imbang yang diraih oleh Real Madrid pada pekan ini membuka kesempatan lebar bagi Barcelona.
Tim asuhan Xavi Hernandez berkesempatan untuk memperkecil jarak dari sang pemuncak klasemen.
Barcelona bahkan bisa mengambil alih posisi kedua, tergantung dari hasil yang diraih Girona.
Baca juga: UPDATE Hasil Liga Italia, AC Milan Dipermalukan Juventus, Gagal Kudeta Inter di Puncak Klasemen
Xavi Hernandez ternyata dituntut untuk masih bersabar dengan perkembangan timnya.
Girona yang menjadi rival terdekat masih mampu meraih kemenangan pada pekan ini.
Almeria yang bertindak sebagai lawan sebenarnya sudah memberi perlawanan ketat untuk sang tim kejutan.
Girona bahkan dibuat kalang kabut meski sebenarnya bertindak sebagai tuan rumah.
Hal ini disebabkan oleh keberhasilan Almeria dalam mencuri keunggulan dengan dua gol sekaligus.
Leo Baptistao bertanggung jawab terhadap dua gol awal Almeria pada menit ke-2 dan 24.
Baca juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026: Vietnam Sepelekan Timnas Indonesia, Tekanan Besar Justru ke Filipina
Namun, Girona menunjukkan jika posisi mereka di papan atas bukan buah keberuntungan semata.
Tim asuhan Michel ini langsung bangkit dan mencetak lima gol balasan ke gawang lawan.
Berkat kebangkitan tersebut, Girona berhasil memepet Real Madrid pada klasemen Liga Spanyol pekan ini.
Real Madrid menjadi lebih tertekan karena poin mereka kini ada yang menyamai.
| UPDATE Liga Spanyol - Real Madrid Ditahan Imbang Vallecano, Barcelona Tempel Lagi Los Blancos |
|
|---|
| LIVE SCORE Rayo Vallecano Vs Real Madrid Jam 22.15 WIB, Beban Berat Madrid Raih 3 Poin |
|
|---|
| Berita Terbaru Barcelona, Robert Lewandowski Ogah Hengkang, Man United dan AC Milan Gigit Jari |
|
|---|
| JAM TAYANG Barcelona Vs Elche Malam Ini, Barca Cari Obat Penawar Luka, Dijagokan Raih 3 Poin |
|
|---|
| Update Liga Spanyol - Real Madrid Pesta Gol Kokoh di Puncak Klasemen, Barcelona Makin Sulit Kejar |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Marc-guiu.jpg)