Kualifikasi Euro 2024
Update Hasil Kualifikasi Euro 2024: Ronaldo Ikut Sumbang Pesta Gol Portugal, Belanda, Austria Lolos
Berikut hasil lengkap matchday ke-8 kualifikasi Euro 2024 yang berlangsung pada Senin (16/10/2023) malam sampai Selasa dini hari WIB.
TRIBUN-MEDAN.com - Berikut hasil lengkap matchday ke-8 kualifikasi Euro 2024 yang berlangsung pada Senin (16/10/2023) malam sampai Selasa dini hari WIB.
Belanda memetik kemenangan atas lawannya Yunani 1-0.
Timnas Portugal berpesta 6 gol tanpa balas di markas. Bosnia-Herzegovina.
Sang striker Cristiano Ronaldo ikut menyumbang gol.
Baca juga: Sinyal Shin Tae-yong Rotasi Pemain Timnas, Marselino Cedera, Berikut Bocoran Formasi Timnas
Pemain yang bermain di Al Nassr Liga Arab tersebut mencetak brace untuk Selecao das Quinas.
Sedang timnas Austria jadi peserta ke-8 yang lolos putaran final.
Kali ini ada sebanyak 7 partai yang berlangsung dan di antaranya ada timnas Austria yang menyusul lolos ke putaran final Euro 2024.
Tim asuhan Ralf Rangnick meraih tiket dengan mengalahkan Azerbaijan 1-0 di markas lawan.
Gol tunggal Marcel Sabitzer cukup mengantarkan Austria sebagai peserta ke-8 yang memastikan tempat pada Piala Eropa tahun depan di Jerman.
Dengan demikian, dua jatah lolos otomatis dari Grup F sudah tak tersisa karena diraih Austria dan Belgia.
Adapun tim lain yang dipastikan berlaga dalam turnamen tahun depan ialah Jerman (tuan rumah), Portugal, Prancis, Skotlandia, Spanyol, dan Turki.
Di tempat lain, laga antara Belgia berhadapan dengan Swedia terpaksa dihentikan menyusul adanya kejadian penembakan pada Selasa (17/10/2023) dini hari WIB.
Padahal, kedudukan kedua tim sama kuat dengan skor 1-1 di jeda babak pertama.
Penyerang Swedia, Viktor Gyokeres, membuka keunggulan pada menit ke-14 setelah menggocek Jan Vertonghen di dalam kotak penalti.
Kemudian, Romelu Lukaku menyamakan kedudukan pada menit ke-30 melalui titik putih menyusul Orel Mangala yang dilanggar dalam kotak penalti.
Baca juga: Prediksi Line up Pemain Peru vs Argentina, Head to Head, Lionel Messi Fit Bisa Dimainkan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/ronaldo-sentris.jpg)