Jahari Sitepu Serahkan Tongkat Kepemimpinan Kanwil Kemenkumham Riau: Saya Ucapkan Terima kasih
Kanwil Kemenkumham Riau menggelar acara pisah sambut jabatan kepala kantor atau dua pimpinan tinggi pratama, di ruang Serbaguna Ismail Saleh
TRIBUNMEDAN.COM, MEDAN - Kanwil Kemenkumham Riau menggelar acara pisah sambut jabatan kepala kantor atau dua pimpinan tinggi pratama, di ruang Serbaguna Ismail Saleh Kanwil Kemenkumham Riau, Selasa (10/10/2023).
Kanwil Kemenkumham Sumut, Jahari Sitepu mengatakan, tidak sedikit kesan yang dirasakan selama satu tahun, tujuh bulan menjadi keluarga besar Kanwil Kemenkumham Riau.
"Sungguh merupakan sebuah pengalaman yang berharga dan luar biasa bisa bekerja sama dengan rekan-rekan sekalian. Untuk itu, izinkan saya menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih," ujarnya saat menyampaikan kata sambutan.
Baca juga: Kanwil Kemenkumham Sumut Kolaborasi dengan BPIP, Bahas Pancasila Dalam Peraturan Perundang-undangan
Sebelumnya, melalui surat keputusan Menteri Hukum dan HAM RI Yasonna H Laoly yang diteken pada 22 September 2023 terkait mutasi Kanwil Kemenkumham.
Mhd Jahari Sitepu yang sebelumnya menjabat sebagai Kanwil Kemenkumham Riau dipercaya menjabat sebagai Kanwil Kemenkumham Sumut.
Sedangkan, Kanwil Kemenkumham Riau kini dijabat Budi Argap Situngkir.
"Terima kasih selama di Riau sudah bahu membahu melaksanakan tugas dan fungsi di bawah komando dengan optimal. Sehingga nama Kanwil Kemenkumham Riau tetap harum dan membanggakan di mata masyarakat," katanya.
Ia juga memohon maaf atas segala kesalahan dan meminta dukungan jajaran agar bisa sukses menjalankan tugas dan fungsi di tempat yang baru.
Sedangkan, Kakanwil Kemenkumham Riau, Budi Argap Situngkir menambahkan, sangat berkesan saat pertama kali menginjakkan kaki di Tanah Melayu Bumi Lancang Kuning.
Baca juga: 3.995 ASN Kanwil Kemenkumham Sumut Ikut Uji Kompetensi Metode CACT
"Ibarat pepatah dimana bumi dipijak disitu langit dijunjung, sebagai orang baru saya tetap memohon restu dan bimbingan dari rekan-rekan sekalian. Sehingga proses adaptasi saya dan keluarga di Provinsi Riau bisa berjalan lancar dan tanpa halangan," ujarnya.
Sedangkan Kepala Divisi Administrasi Johan Manurung turut menyampaikan kata sambutan. Ia dipercaya mewakili seluruh pegawai untuk berbincara terkait kesan dan pesan terhadap pimpinan.
"Terima kasih dedikasi Pak Jahari ini. Semoga sukses di tempat baru. Begitu juga selamat datang kepada Bapak Budi Argap. Selamat mengabdi di Bumi Lancang Kuning," ungkapnya.
(*)
Jahari Sitepu
Kanwil Kemenkumham Sumut
Kemenkumham Sumut
Sumut
Pisah Sambut
Riau
Tribunmedan.com
tribunmedan.id
| Jahari Sitepu Siap Laksanakan Pesan Menkumham Dukung Literasi Hukum |
|
|---|
| Bersilaturahim dengan Relawan di Kampung Mertua, Dukungan ke Rapidin Simbolon Kian Menguat di Toba |
|
|---|
| Profil Rita Wizni, Istri Rahudman Harahap Jadi Ketua IKA UMA, Pengusaha dan Kelola Rumah Tahfidz |
|
|---|
| Ditanya Kualitas Layanan Kanwil Kemenkumham Sumut, Warga: Saking Nyamannya Jadi Malas Pulang |
|
|---|
| Kanwil Kemenkumham Sumut Kolaborasi dengan BPIP, Bahas Pancasila Dalam Peraturan Perundang-undangan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/pisah-sambut-jabatan-kanwil-kemenkumham.jpg)