News Video
KAPOLRI Angkat Bicara Terkait Dugaan Pemerasan Pimpinan KPK ke Mentan : Nanti Kami Cek
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo ikut angkat bicara terkait dugaan pemerasan yang dilakukan oleh pimpinan KPK ke Menteri Pertanian Syahrul Yasin
TRIBUN-MEDAN.Com, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo ikut angkat bicara terkait dugaan pemerasan yang dilakukan oleh pimpinan KPK ke Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.
Kapolri dengan tegas mengatakan akan mengecek langsung ke Polda Metro Jaya, yang menangani kasus tersebut.
Diketahui Ditreskrimum Polda Metro Jaya memeriksa sopir dan ajudan Syahrul Yasin Limpo terkait kasus pemerasan tersebut.
Dikutip dari Tribunnews.com, Kapolri akan menjelaskan pada publik setelah mendapat keterangan dari pihak terkait.
Seperti diberitakan sebelumnya, nama Mentan Syahrul Yasin Limpo belakangan ini jadi sorotan.
Hal itu lantaran dirinya terseret dalam kasus dugaan tindak pidana korupsi.
Namun ada kasus lain yang menyeret nama SYL selain dugaan korupsi yang sedang disidik KPK.
Kasus tersebut adalah dugaan pemerasan yang dilakukan Pimpinan KPK terhadap Kementrian Pertanian.
Artikel ini tayang di Tribunnews : https://video.tribunnews.com/view/661382/siap-turun-tangan-kapolri-jenderal-listyo-sigit-bakal-cek-kasus-dugaan-pemerasan-oleh-pimpinan-kpk
Selengkapnya tonton video :
| Empat Anggota DPRD Medan Mangkir, Kejaksaan Tinggi Sumut: Senin dan Selasa Kita Panggil Lagi |
|
|---|
| Kuasa Hukum Ketua DPRD Sumut Sebut Dua Akun Dilaporkan ke Polda Sumut, Kasus Pencemaran Nama Baik |
|
|---|
| Dua Anggota DPRD Medan yang Dipanggil Kejaksaan Tinggi Sumut Kasus Peras Pengusaha Tak Kunjung Hadir |
|
|---|
| KEPALA BAYI PUTUS Saat Proses Persalinan Diduga Lakukan Malpraktek, Ini Penjelasan Dinkes Tapteng |
|
|---|
| Respon Bupati Langkat Syah Afandin Soal Ratusan Kilo Sabu Diamankan Polisi di Perairan Langkat |
|
|---|