Liga Champions
Arsenal Sudah Kalah dari Lens di Liga Champions Merugi Lagi, Terancam Tanpa Bukayo Saka Hadapi City
pelatih Arsenal Mikel Arteta mengatakan bahwa Bukayo saka harus menjalani pemeriksaan lebih.
TRIBUN-MEDAN.com - Arsenal harus merugi dua kali usai kalah dari Lens di Liga Champions Rabu (4/10/2023) dini hari tadi.
Selain menelan kekalahan yang kena comeback, pemain andalannya Bukayo Saka alami cedera.
Berlangsung di Stadion Bollaert-Delelis, Lens sukses menang dengan skor 2-1 atas Arsenal.
Sebenarnya Arsenal unggul terlebih dahulu berkat gol dari Gabriel Jesus (14').
Naas keunggulan Arsenal itu hanya bertahan beberapa menit saja. Sebab, Adrien Thomasson mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-25.
Sedangkan gol Elye Wahi pada menit ke-69 menjadi gol penentu kemenangan bagi Lens.
Atas kekalan itu membuat Arsenal kini turun satu tangga ke klasemen kedua di Liga Champions pada Grup B.
Sementara bagi Lens, kemenangan itu membuatnya kini bertengger di puncak dengan mengemas empat poin.
Baca juga: Real Madrid Hajar Napoli di Liga Champions, Ancelotti Tak Senang 1 Keputusan Wasit Kontroversi
Arsenal Merugi Dua Kali
Selain takluk dengan Lens, Arsenal merugi setelah pemainnya mengalami cedera.
Bukayo Saka tampak ditandu keluar pada menit ke-34. Alhasil, perannya digantikan oleh Fabio Vieira.
Pasca-laga, pelatih Arsenal Mikel Arteta mengatakan bahwa Bukayo saka harus menjalani pemeriksaan lebih.
Kehilangan Bukayo Saka pastinya menjadi kerugian besar bagi Arsenal.
Sebab, Arsenal akan menjamu Man City dalam waktu lima hari lagi.
Baca juga: MAN UNITED Kalah Menyedihkan di Liga Champions, Ruang Ganti Bak Kuburan, Ten Hag Buat MU Terburuk
Memainkan Saka pada laga melawan Lens tadi tampaknya itu keputusan yang nekat bagi Arteta.
| Jadwal Siaran Langsung Liga Champions Chelsea vs Barcelona, Prediksi Susunan Pemain |
|
|---|
| Liga Champions Chelsea vs Barcelona Dipimpin Wasit Slavko Vincic, DIcap Kontroversial |
|
|---|
| LIGA CHAMPIONS - 2 Catatan Memalukan Barcelona Usai Nyaris Dipermalukan Club Brugge |
|
|---|
| HASIL Liga Champions Tadi Malam - Barcelona dan Chelsea Nyaris Kalah, Man City Berpesta |
|
|---|
| LINK Live Streaming Qarabag VS Chelsea Liga Champions Jam 00.45 WIB, Akses Live Score Juga di Sini |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Hasil-lens-vs-arsenal.jpg)