Berita Viral
Susi Pudjiastuti Geram Buntut Kades Sangrawayang Ancam Pandawara Group: Kok Ada Kegilaan Seperti Ini
Eks menteri kelautan dan perikanan Susi Pudjiastuti menyoroti sikap Kades Sangrawayang bernama Muhtar yang tolak Pandawara Group membersihkan bahkan a
"Selamat Datang di Pantai Terkotor No.4 di Indonesia". tulis Pandawara.
Melansir dari TribunJabar.id, pantauan di lokasi pantai memang terlihat tumpukan sampah yang menggunung.
Bahkan saking banyaknya sampah yang berada di sekitar lokasi pantai, air laut pun kotor.
Tak hanya itu di pantai itu juga banyak ranting kayu yang berserakan.
Melihat hal ini, eks menteri kelautan dan perikanan (KP), Susi Pudjiastuti pun ikut menyoroti sikap Muhtar tersebut.
Awalnya ia terheran-heran melihat sikap penolakan yang disampaikan Muhtar.
"Kok ada kegilaan atau kebodohan seperti ini???? Pemdes lagi," ujar Susi melalui akun X pribadinya @susipudjiastuti pada Minggu (1/10/2023).
Terbaru Susi juga mengunggah cuitan pada Selasa (3/10/2023).
“Ya ampuuunnnn .. mbok diakui dan terus dibersihkan!,” tukas Susi.
Ancam Dilapor
Tidak hanya kades, postingan Pandawara Group itu juga menuai protes Karang Taruna Simpenan.
Ketua Karang Taruna Simpenan, Deris Alfauzi menyayangkan bahwa tidak ada komunikasi sebelumnya terkait situasi ini.
Mereka juga mengevaluasi klaim bahwa pantai Cibutun adalah salah satu pantai terkotor keempat di Indonesia.
Karang Taruna mempertanyakan apakah klaim tersebut didasarkan pada bukti, hasil observasi, atau penelitian yang akurat.
Mengenai permasalahan ini kata Deris Alfauzi, KNPI dan Karang Taruna, bersama dengan organisasi masyarakat lainnya, sedang melakukan penyelidikan lebih lanjut.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/medan/foto/bank/originals/Susi-Pudjiastuti-Geram-Buntut-Kades-Sangrawayang-Ancam-Pandawara-Group.jpg)