Polres Palas

Polres Palas Peringati Hari Kesaktian Pancasila di Kantor Bupati

Kapolres Padanglawas (Palas) AKBP Diari Astetika yang diwakilkan Wakapolres Kompol Sugianto menghadiri upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila

Istimewa
Wakapolres Kompol Sugianto menghadiri upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila pada Minggu, 1 Oktober 2023 di halaman Kantor Bupati Kabupaten Padanglawas, Minggu (1/10/2023). 

Polres Palas Peringati Hari Kesaktian Pancasila di Kantor Bupati

TRIBUN-MEDAN.com, PALAS - Kapolres Padanglawas (Palas) AKBP Diari Astetika yang diwakilkan Wakapolres Kompol Sugianto menghadiri upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila pada Minggu, 1 Oktober 2023 di halaman Kantor Bupati Kabupaten Padanglawas, Minggu (1/10/2023).

Wakapolres Palas Kompol Sugianto menyampaikan pentingnya memperingati Hari Kesaktian Pancasila sebagai momentum untuk mengingat kembali nilai-nilai Pancasila sebagai dasar negara Indonesia.

"Pancasila sebagai ideologi negara kita, harus senantiasa dijunjung tinggi dan diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Hari Kesaktian Pancasila adalah momen untuk menguatkan komitmen kita terhadap nilai-nilai Pancasila," ujar Kompol Sugianto.

Dalam rangkaian upacara tersebut dilaksanakan pembacaan teks Pancasila dan pembacaan Naskah Undang-Undang Dasar 1945 serta Ikrar Kesaktian Pancasila oleh perwakilan anggota ASN Pemkab Padanglawas.

Kegiatan upacara Hari Kesaktian Pancasila ini merupakan salah satu bentuk komitmen Kabupaten Padang Lawas dalam menjaga keutuhan dan keberlanjutan Pancasila sebagai ideologi negara.

Diharapkan, melalui peringatan ini, semangat persatuan, kesatuan, dan kebhinekaan yang terkandung dalam Pancasila dapat terus ditanamkan dan dihayati oleh seluruh anggota Polres Palas serta masyarakat pada umumnya.

(akb/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved