RENTETAN Dosa Pembully Siswa SMP Cilacap, Sering Berkelahi, Mencuri Hingga Kabur dari Pesantren!

Pelaku bullying atau perundungan SMP di Cilacap rupanya sudah memiliki rekam jejak yang buruk.

TRIBUN-MEDAN.com - Pelaku bullying atau perundungan SMP di Cilacap rupanya sudah memiliki rekam jejak yang buruk.

Dikutip dari TribunJateng.com, pelaku yang berinisial MK itu seringkali terlibat masalah.

Ia bahkan kerap berpindah-pindah sekolah dan masuk daftar hitam.

Semula MK bersekolah di sebuah Pesantren di daerah Tasikmalaya.

Namun ia kerap kabur dari sekolah tersebut dan kemudian dipindahkan ke SMPN 4 Majenang.

Tetapi pihak sekolah pun menyerah terhadap aksi pelaku yang sering berkelahi.

Kemudian MK dipindahkan lagi ke SMPN 2 Cimanggu.

Sayangnya hal ini pun juga tidak membuat MK berubah dan kini justru ditahan kepolisian karena melakukan bullying terhadap temannya.

Tak sampai di situ, di lingkungannya MK dan teman-temannya sering melakukan pencurian terhadap ikan milik penduduk setempat.

Saat ini, pelaku bully SMP Cilacap, MK telah ditangkap oleh Polres Cilacap.

Diketahui sebelumnya, aksi bully yang dilakukan oleh MK beredar luas di media sosial.

Dalam video berdurasi empat menit 15 detik itu memperlihatkan kekejaman dari MK yang menyiksa temannya.

Di mana MK memukul, menyeret dan menendang korban bully yang diketahui berinisial FF.

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
  • Ikuti kami di

    Berita Terkini

    © 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved