Berita Pollitik
PEDAS, Cak Imin Kritik Program Food Estate Yang Dikerjakan Prabowo : Terbukti Gagal
Bacawapres Abdul Muhaimin Iskandar alias Gus Imin Cak Imin memberikan komentar pedas terkait program lumbung pangan atau food estate
TRIBUN-MEDAN.COM- Bacawapres Abdul Muhaimin Iskandar alias Gus Imin Cak Imin memberikan komentar pedas terkait program lumbung pangan atau food estate yang dibuat pemerintahan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).
Wakil Ketua DPR-RI itu blak-blakan menyebut bahwa program yang dikerjakan oleh Menteri Pertahanan Prabowo Subianto itu gagal.
Hal ini disampaikan Cak Imin usai menjadi pembicara di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Rabu (27/9/2023).
Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu meminta pemerintah mengevaluasi program tersebut dan membuat program ketahanan pangan yang baru dengan melibatkan masyarakat, khususnya petani.
Dia menyebut masalah pangan di Indonesia tak bisa diselesaikan melalui program food estate.
Menurutnya, bahan pangan akan aman jika pengorganisasian manajemen pengelolaan tani lebih masif dan dipimpin pemerintah.
Menurutnya, pemilik tanah level kecil bisa digabungkan dalam satu koordinasi.
| Ayah Tiri Alvaro Ditemukan Tewas dalam Sel, Terduga Pembunuh Diduga Akhiri Hidup Usai Diinterogasi |
|
|---|
| Kejatisu Sita Lagi Rp 113 Miliar Uang Korupsi Penjualan Aset PTPN ke Ciputra Land |
|
|---|
| Legenda PSMS Medan dan Mantan Kiper Timnas Indonesia Ronny Pasla Meninggal Dunia |
|
|---|
| Dalami Penemuan Mayat Pria yang Membusuk di Medan Helvetia, Polisi Temukan 2 Kartu Identitas |
|
|---|
| VIRAL Pria Pamer Pakai Mobil Barang Bukti Hingga Ngaku Anak Anggota Propam, Kini Sebut Diintimidasi |
|
|---|